Grand Cityhall Medan Hadirkan Indonesian Wedding Corner

Grand Cityhall Medan Hadirkan Indonesian Wedding Corner
Grand Cityhall Medan Hadirkan Indonesian Wedding Corner (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Pernikahan merupakan momen yang sakral dan paling dinanti oleh setiap calon pengantin.

Semua kebutuhan pesta pernikahan pun dipersiapkan secara matang dengan penuh pertimbangan dalam memilih vendor yang akan dipakai, sehingga hal ini membuat para calon pengantin kebingungan dalam memilih yang tepat untuk momen spesial mereka.

Grand Cityhall Medan menghadirkan Indonesian Wedding Corner yang berkolaborasi dengan beberapa vendor wedding ternama di Kota Medan.

Director of Sales and Marketing, Lisa Ngadio mengatakan, vendor-vendor ternama tersebut antara lain Medio Production sebagai Wedding & Event Organize, Rose Decoration, Fatahillah Ginting Photography, dan The Fame Performance.

“Semuanya dihadirkan untuk memudahkan calon pengantin demi tercapainya pernikahan impian mereka,” kata Lisa saat konferensi pers, Jumat (26/5).

Wedding Corner ini berlangsung selama 3 hari mulai dari 26 hingga 28 Mei 2023, pukul 10.00 WIB-21.00 WIB bertempat di Demitasse Lounge area Lobby Grand Cityhall Medan.

Calon pengantin yang deal pada periode Wedding Corner berlangsung dengan pilihan paket pernikahan yang ditawarkan akan mendapatkan keuntungan lain dari Grand Cityhall Medan.

Keuntungan seperti tambahan gratis menginap 1 malam dari paket yang dipilih, gratis penggunaan lokasi d’heritage & tijuana poolside untuk sesi prewedding, 1 jenis pondokan khas Grand Cityhall untuk 250 pax.

Harga yang ditawarkan untuk paket bundling dengan semua vendor Rp 215 juta sudah termasuk decor oleh Rose decoration, wedding organizer oleh Medio Production, dokumentasi oleh Fatahillah Ginting, dan band oleh The Fame Performance.

(REL/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi