Putra Mahkota Alam Dinobatkan Sebagai Sahabat Santri (Analisadaily/Atas Siregar)
Analisadaily.com, Padanglawas - Putra Mahkota Alam Hasibuan, tokoh muda energik sekaligus sebagai Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Padanglawas mendapat penghargaan anugrah sahabat santri dari Badan Silaturrahim Pondok Pesantren Padanglawas (BSPPL).
Penganugerahan sahabat santri diberikan kepada Putra Mahkota Alam Hasibuan, tepat pada puncak peringatan Hari Santri Nasional (HSN) Tingkat Kabupaten Padanglawas Minggu (22/10) di lapangan MTsN dan MAN 1 Padanglawas.
Pauzan Hamidy Hasibuan, selaku Ketua BSPPL Padanglawas, mengatakan, pemberian anugrah sahabat santri tidak sembarangan diberikan kepada orang.
Sahabat santri hanya diberikan kepada orang orang tertentu yang memiliki dedikasi dan pengorbanan baik moril maupun materil khususnya menyukseskan pelaksanaan Hari Santri Nasional.
"Ingat, ini sejarah bahwa baru tahun 2023 ini peringatan HSN yang cukup meriah ditandai dengan adanya 12 item kegiatan maupun perlombaan," kata Pauzan Hamidy.
Pauzan yang juga pimpinan pesanteren Ja'fariyah ini mengungkapkan, ada beberapa alasan kenapa penghargaan diberikan kepada Putra Mahkota Alam.
Putra Mahkota Alam kata Pauzan, memiliki dan dedikasi dan perhatian yang sangat besar terhadap kesuksesan peringatan Hari Santri Nasional di Padanglawas.
"Banyak orang yang mampu secara pinansial di daerah ini, tapi sangat sedikit yang mempunyai perhatian untuk kesuksesan HSN," kata Pauzan.
Pauzan mengungkapkan, Putra Mahkota sebagai pengusaha muda telah mampu merubah warna peringatan HSN tahun ini. Terlebih HSN tahun dikenal oleh masyarakat luas.
"Bayangkan 12 item kegiatan pada HSN tahun ini yang melibatkan ribuan peserta baik dari kalangan santri maupun masyarakat umum, ini adalah sejarah baru dalam peringatan HSN di Padanglawas," beber Pauzan.
Untuk itu pengabdian, dedikasi dan perhatian Putra Mahkota dalam mensukseskan HSN tahun ini sangat wajar dan pantas diberikan sahabat santri kepadanya.
Bukan hanya itu, malah dengan adanya peringatan HSN yang semarak tahun ini tambah Pauzan diharapkan bisa menjadi awal yang baik untuk pesanteren dan santri di Padanglawas.
"Untuk itu mari kita doakan apa yang menjadi cita cita saudara Putra Mahkota di ijabah Allah SWT dan tetap istiqomsh untuk memberikan perhatian kepada santri dan pesanteren," tandas Pauzan.
(ATS/RZD)