Pengurus LDII Deliserdang Periode 2023-2028 Dilantik

Pengurus LDII Deliserdang Periode 2023-2028 Dilantik
Pengurus LDII Deliserdang Periode 2023-2028 dilantik (Analisadaily/Amirul Khair)

Analisadaily.com, Tanjungmorawa - Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) diajak bersinergi bersama-sama dengan Pemerintah Kabupaten Deliserdang untuk membangun daerah itu sesuai profesi masing-masing. Diakui, keberadaan LDII dirasakan telah ikut berperan dalam menyikapi dan mewarnai perjalanan bangsa juga negara Indonesia.

Ajakan itu disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Deliserdang H Muhammad Ali Yusuf Siregar pada pelantikan pengurus LDII Kabupaten Deliserdang periode 2023-2028 di aula Pusat Promosi Produk Unggulan Daerah (P3UD), Kecamatan Tanjungmorawa, Kamis (30/11).

LDII juga telah berperan dalam penyelenggaraan pelaksanaan pembangunan sosial keagamaan dan kemasyarakatan di tengah-tengah derasnya tantangan arus perubahan saat ini ditandai kecenderungan menurunnya moral bangsa dan akhlak budi pekerti umat khususnya di kalangan generasi muda.

Sebagai mitra kerja Pemerintah Kabupaten Deliserdang, LDII ikut berjuang melangkah bersama untuk menentukan keberhasilan pembangunan Deliserdang melalui aktivitas-aktivitas sosial keagamaan, seperti dakwah dan lainnya demi terwujudnya umat yang kuat serta memiliki akhlak mulia.

“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Deliserdang mengucapkan selamat kepada pengurus yang baru saja dilantik.Harapan kita nantinya ke depan, kita bersama-sama untuk bersinergi,” ucapnya.

Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) LDII Sumatera Utara Hasoloan Simanjuntak memaparkan, LDII sebuah organisasi kemasyarakatan bergerak dalam bidang keagamaan berlandaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.

“Karena itu pula, sangat wajar kalau segala yang dikerjakan pengurus dan warga LDII harus memiliki kepentingan untuk bangsa juga negara serta selalu mengharapkan ridha Allah SWT,” ucapnya.

Kepada pengurus yang baru dilantik, Hasoloan menekankan agar berperan aktif dalam memajukan Deliserdang baik sebagai indivindu maupun bagian dari bangsa Indonesia melalui program-program prioritas mengacu kepada 8 program kerja dengan memperhatikan kearifan lokal Deliserdang.

Dalam kesempatan itu ditegaskan kembali, sikap LDII mendukung Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri RI yaitu, mendukung penuh kemerdekaan rakyat Palestina dan menentang sekaligus mengutuk agresi militer yang telah menimbulkan banyak penderitaan serta korban meninggal dunia.

Prosesi pelantikan diawali pembacaan ikrar sumpah dan penyerahan bendera pataka diserahkan Ketua DPW LDII Hasoloan Simanjuntak kepada Ketua LDII Deliserdang Musriadi dan berjanji akan mengibarkan organisasi itu di kabupaten tersebut.

Adapun kepengurusan LDII Deliserdang Periode 2023-2028 yakni, Ketua Musriadi dibantu 4 Wakil Ketua, Sekretaris Nanang Supriadi dibantu 2 Wakil Sekretaris, Bendahara Khairuman dibantu 2 Wakil Bendahara serta dilengkapi 12 Bagian.

(AK/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi