PSMS Medan Takluk dari Semen Padang

PSMS Medan Takluk dari Semen Padang
Pemain Semen Padang, Daniel Rocken Saputra Tampubolon, terpilih sebagai man of the match dalam pertandingan melawan PSMS Medan di Stadion Baharuddin Siregar, Jumat (1/11). (Analisadaily/Cristison Sondang Pane)

Analisadaily.com, Lubuk Pakam - PSMS Medan menelan kekalahan dari Semen Padang di Liga 2 Indonesia di Stadion Baharuddin Siregar, Jumat (1/12). Skuat Ayam Kinantan kalah 2-1 dari tim tamu tersebut

Sejak peluit babak pertama dibunyikan, pemain PSMS mencoba terus menekan pertahanan Semen Padang. Berkat upaya itu, mereka menciptakan peluang emas pada menit ke-20 lewat sepakan keras Muhammad Guntur Triaji.

Namun sayang, sepakan pemain nomor punggung 10 itu mengenai mistar gawang yang dijaga Adixi Lenzivio.

Di tengah gempuran skuat Ayam Kinantan, anak asuh Delfriadi justru membuat kejutan. Serangan yang dibangun berbuah manis, karena sukses mencetak gol pada menit ke-29 melalui striker asing Semen Padang, Ikechukwu Kenneth Ngwoke.

Hingga menit ke-41, Semen Padang masih unggul, meskipun terus mendapat tekanan dari PSMS Medan, dan babak pertama berakhir skor tetap tidak berubah, 1-0.

Pada babak kedua, PSMS tidak merubah permainan dan terus melangsungkan serangan sejak bermain. Usaha itu membuahkan hasil melalui titik penalti, setelah pemain PSMS ditabrak di dalam kotak penalti.

Sebagai eksekutor, Jose Adolfo Valencia Arrecheatidak menyianyiakan kesempatan tersebut dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Akan tetapi, hasil imbang itu tidak bertahan lama. Semen Padang langsung berbalik menekan dan sukses kembali mencetak gol Ahmad Ihwan.

Setelah gol itu, kedua tim juga tetap menyerang, namun hingga pertandingan selesai, skor tidak berubah 2-1.

Susunan pemain

Adixi Lenzivio (GK)
Gisu Kim (CB)
Muhammad Guntur Triaji (CB)
Kurniawan (RB)
Munadi (DM)
Mhd Ikhsan Chan (AM)
Ichsan Pratama (AM)
Martua Sandeni Sidabutar (RWF)
Muhammad Fardan Azmi Harahap (LB)
Jose Adolfo Valencia Arrechea (CF)
Muchlishin Azis Hutagalung (CB)

Pemain Cadangan

Dimas Galih Pratama (GK)
Wahyu Rahmat Illahi (CF)
Eduardus Aditya Dwi Prasetya (DM)
Reyki Fariz Ramadhan (RWF)
Yoseph Ostanika. M (LWF)
Assanur Rijal (CF)
Joko Susilo (CB)
Ridho Syuhada Putra (AM)
Derry Rachman Noor (LB)
Hamdi Sula (RB)

Head Coach: Miftahudin

Fakrurrazi (GK)
Wiganda Pradika (LB)
Agus Nova Wiantara (CB)
Kim Mingyu (CB)
Ocvian Chanigio (AM)
Risna Prahalabenta Ranggalelana (RB)
Firman Juliansyah (RWF)
Rosad Setiawan (DM)
Ikechukwu Kenneth Ngwoke (CF)
Daniel Rocken Saputra (RWF)
Fandi Eko Utomo (AM)

Pemain Cadangan

84 Mukhti Alhaq (GK)
Dwi Geno Nofiansyah (DM)
Genta Alparedo (AM)
Vivi Asriza (LWF)
Arsyad Yusgiantoro (RWF)
Finno Andrianas (RB)
Hadi Ardiansyah (CB)
Adrianus Dwiki Arya Poernomo (DM)
Romadona Dwi Kusuma (LWF)
Ahmad Ihwan (CF)

Head Coach: Delfiadri

(CSP)

Baca Juga

Rekomendasi