Ratusan Bungkus Diduga Berisi Narkoba Diamankan dari Rumah Kosong (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Kisaran - Ratusan bungkus diduga berisi narkoba diamankan Polres Asahan di dalam rumah kosong Lingkungan II Kelurahan Sidomukti Kecamatan Kisaran Barat Kabupaten Asahan.
"Tadi pagi sekitar pukul 07.00 WIB saya bersama polisi dari Polres Asahan membuka paksa pintu rumah kosong tersebut didalam rumah itu ditemukan ratusan bungkus," kata kepala lingkungan II Kelurahan Sidomukti, Abdul Rahim Sarata, Kamis (14/12).
Dirinya tidak mengetahui apa isi bungkusan yang ditemukan di dalam rumah kosong tersebut. "Saya tidak tau apa isi, tapi ratusan bungkus yang dimuat dalam karung goni itu langsung dibawa Polisi," ujarnya sembari dirinya tidak mengetahui lagi apa yang terjadi.
Dia menyebutkan bahwa rumah kosong itu adalah rumah sewa. Dimana penyewa rumah itu tidak pernah beradaptasi dengan masyarakat sekitar.
"Yang menyewa rumah itu tak pernah beradaptasi dengan tetangga dan tak juga tak pernah melaporkan kepada saya selaku kepling II, makanya kami terkejut di dalam rumah itu ditemukan bungkusan yang saya rasa berisi narkoba," ujarnya.
Sementara itu Kasi Humas Polres Asahan Iptu Doli Silaban dikonfirmasi, belum mengetahui adanya penggerebekan rumah kosong.
"Belum dapat kabar dari Sat Narkoba Polres Asahan," ujarnya melalui handphone.
Informasi yang didapat bahwa ini adalah pengembangan atas tertangkapnya penyewa rumah di Surabaya Jawa Timur.
(ARI/RZD)