Personel Polres Sergai Lakukan Pengamanan Penyortiran dan Pelipatan Surat Suara (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Serdang Bedagai - Dua personel Sat Binmas Polres Serdang Bedagai (Sergai) Aiptu Zendri Barus dan Brigadir Herlinda Wati melakukan pengamanan dan penerangan kepada peserta yang melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara di gudang logistik KPU Sergai, Desa Tualang, Kecamatan Perbaungan.
Ps. Humas Polres Sergai, Iptu Edward Sidauruk, di Mapolres Sergai, Jalan Negara, Desa Firdaus, Kecamatan Seirampah, Selasa (9/1) mengatakan, pengamanan dan penerangan ini dilakukan untuk mengamakan lokasi gudang logistik KPU.
Selain itu juga memberikan penerangan kepada para petugas atau peserta, atau pekerja penyortir dan pelipat surat suara supaya tidak salah, sehingga kertas susra yang dilipat tidak ada ya g rusak, seperti bolong, robek dan lain sebaginnya.
“Mereka melakukan pengamanan dan penerangan kepada peserta atau pekerja penyortiran dan pelipatan surat suara untuk pemilihan DPR RI Sumut I, dan mereka semuanya berjumlah 200 orang,” kata Edward.
Saat ini, sebutnya, sedang berlangsung penyortitan serta pelipatan surat suara yang disaksikan Bawaslu Sergai, Komisioner KPU sergai, dan Sekretaris KPU.
(BAH/RZD)