10 Rekomendasi Film Imlek Terbaik, Jadi Makin Seru

10 Rekomendasi Film Imlek Terbaik, Jadi Makin Seru
Film 'Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings' (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Menyambut Imlek, salah satu kegiatan yang menyenangkan adalah bersama keluarga dan teman-teman. Di tengah keseruan dan kenikmatan perayaan serta beragam makanan lezat, menonton film bisa menjadi cara yang baik untuk mengisi waktu dan menambah keceriaan. Selain film bertemakan imlek, ada juga film lainnya yang bisa jadi pilihan sempurna untuk jadi film Imlek Anda.

Dari komedi, drama, hingga animasi yang seru, ada beberapa film yang bisa jadi pilihan untuk dinikmati bersama keluarga saat merayakan Imlek. Berikut ini 10 rekomendasi film imlek terbaik yang bisa ditonton bersama!

10 Rekomendasi Film Imlek Terbaik

1. Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings

Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings adalah film superhero Marvel yang menceritakan tentang Shang-Chi, seorang ahli bela diri yang menghadapi masa lalunya setelah ia terlibat dengan organisasi misterius bernama Ten Rings. Film ini menggabungkan aksi, seni bela diri, dan elemen fantasi, serta mengeksplorasi tema keluarga dan identitas pribadi.

2. Everything Everywhere All at Once

Jika Anda suka film dengan kisah yang unik dan juga seru, Anda bisa mempertimbangkan film Everything Everywhere All at Once. Filim ini merupakan film fiksi ilmiah yang penuh petualangan, dibintangi oleh Michelle Yeoh. Film ini berkisah tentang seorang wanita bernama Evelyn Wang yang terjebak dalam serangkaian peristiwa luar biasa. Melalui serangkaian alur yang berbeda-beda, Evelyn Wang menjelajahi berbagai dimensi semesta. Film ini menampilkan elemen humor, aksi, dan emosi, menggambarkan perjalanan Evelyn yang tidak hanya fisik tetapi juga personal dan emosional.

3. Kung Fu Panda 3

Untuk menghibur si kecil dan juga anggota keluarga yang lain, Anda bisa memilih film animasi yang jenaka, salah satunya adalah Kung Fu Panda 3. Kung Fu Panda 3 adalah film animasi yang melanjutkan petualangan Po, sang panda yang sudah menjadi master kung fu. Dalam film ini, Po bertemu dengan ayah kandungnya dan bersama-sama mereka melakukan perjalanan ke sebuah desa panda rahasia. Namun, tantangan muncul ketika seorang penjahat bernama Kai mulai mengancam China. Po harus melatih keluarga pandanya untuk berubah menjadi pejuang kung fu dan menghentikan Kai.

4. Rush Hour 3

Ingin menikmati film dengan kombinasi action dan juga komedi? Maka Anda bisa memilih film Rush Hour 3. Rush Hour 3 adalah film aksi komedi yang dirilis pada tahun 2007, sebagai sekuel ketiga dari seri film Rush Hour. Film ini dibintangi oleh Jackie Chan sebagai Inspektur Lee dan Chris Tucker sebagai Detektif James Carter.

Dalam film ini, mereka berdua melakukan perjalanan ke Paris untuk melindungi seorang wanita dari sindikat kejahatan. Film ini menawarkan kombinasi humor dan aksi khas Jackie Chan dan Chris Tucker.

5. Dynasty Warriors

Mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan game Dynasty Warriors dengan tokoh seperti Lu Bu atau Cao Cao. Nah, Anda bisa menikmati film dengan judul yang sama dan juga mengadaptasi jalan cerita game ini. Film ini mengisahkan konflik epik di era Tiga Kerajaan China. Dipenuhi dengan adegan laga yang spektakuler dan efek visual yang menarik, film ini menghidupkan kembali karakter-karakter ikonik dari game tersebut. Pertempuran hebat dan intrik politik menjadi pusat cerita, menampilkan konflik antara berbagai pahlawan legendaris di masa tersebut.

6. The Farewell

The Farewell membawa penonton ke dalam kisah keluarga China-Amerika yang berkumpul di China setelah mengetahui sang nenek sakit parah. Film ini menggali perbedaan budaya Timur dan Barat dengan cara yang hangat dan menyentuh hati. Melalui humor dan emosi, film ini menjelajahi tema keluarga, identitas, dan cinta dalam konteks perayaan dan perpisahan.

7. Crazy Rich Asians

Film ini adalah perpaduan sempurna antara romansa, komedi, dan pemandangan mewah Asia. Crazy Rich Asians menceritakan kisah cinta yang menghadapi tantangan budaya dan sosial dalam dunia elit Singapura. Dengan ensemble cast yang berbakat, film ini menawarkan tontonan yang menyenangkan sekaligus memberikan wawasan tentang kekayaan budaya Asia.

8. Mulan

Adaptasi live-action dari film animasi Disney klasik, Mulan membawa kisah heroik Hua Mulan ke layar lebar dengan lebih intens. Film ini menceritakan tentang seorang wanita muda yang menyamar sebagai pria untuk menggantikan ayahnya dalam perang. Penuh dengan adegan aksi yang memukau dan pesan tentang keberanian serta kesetiaan, Mulan adalah tontonan yang menginspirasi dan cocok untuk seluruh keluarga.

9. IP Man

Film ini adalah sebuah biopik seni bela diri yang menceritakan kisah IP Man, grandmaster Wing Chun dan guru Bruce Lee. Film ini menawarkan kombinasi adegan laga yang memukau dan narasi historis tentang kehidupan IP Man di China selama perang Sino-Jepang. Dengan pesan tentang kehormatan, ketekunan, dan kegigihan, "IP Man" adalah pilihan yang menarik untuk ditonton saat Imlek, terutama bagi penggemar film aksi dan seni bela diri.

10. House of Flying Daggers

House of Flying Daggers adalah sebuah karya seni visual yang menggabungkan aksi laga dan cerita cinta yang mendalam. Dengan latar belakang China kuno, film ini membawa penonton ke dunia penuh warna, tarian, dan pertarungan yang menakjubkan. Cerita yang penuh emosi dan koreografi laga yang luar biasa menjadikannya tontonan yang menarik untuk pencinta film aksi dan drama.

Dengan 10 rekomendasi film imlek tersebut, Anda bisa membuat perayaan imlek jadi lebih semarak. Agar semakin seru, Anda bisa membeli perlengkapan imlek seperti dekorasi dan perlengkapan lainnya secara online melalui Shopee!

Tenang saja, Shopee menyediakan beragam metode pembayaran, salah satunya adalah metode paylater di SPayLater. Apa itu paylater? Paylater atau SPayLater merupakan metode pembayaran yang bisa membuat Anda untuk beli sekarang dan bayar nanti di Shopee.

Belanja dengan SPayLater tidak hanya aman, namun juga membuat Anda bisa mendapatkan banyak keuntungan, mulai dari Voucher Cashback hingga 1 juta atau hingga 40% (khusus pengguna baru) dan cicilan 0%.

(Adv)

Baca Juga

Rekomendasi