PT Alfa Scorpii menggelar fun riding dan bukber bagi komunitas Yamaha (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Medan - PT Alfa Scorpii akan kembali menggelar fun riding sekaligus beramal, dan buka puasa bersama, di Café Apa Adanya, Medan Denai, Medan, Minggu (17/3) mendatang.
SPV Promotion and Motorsport PT Alfa Scorpii, Saiful Bait dalam pers rilisnya Kamis (14/3) mengatakan, acara yang bertajuk Bukber Bersama Komunitas ini akan melibatkan berbagai komunitas pengguna Yamaha.
PT Alfa Scorpii berharap dengan adanya agenda ini menjadi ajang silaturahmi dan dapat mempererat persaudaraan sesama pecinta sepeda motor Yamaha.
“Acara Bukber Bersama Komunitas ini bertujuan untuk membangun silahturahmi dengan para pengguna setia Yamaha. Harapannya acara ini dapat berjalan dengan lancar dan semakin mengkukuhkan ikatan antara para pecinta Yamaha,” ungkap Saiful Bait.
Saiful Bait pun optimistis target 60 peserta akan tercapai dalam kegiatan fun riding, beramal, dan buka puasa bersama bersama komunitas Yamaha tersebut. Start akan dilangsungkan di halaman Sentral Yamaha, Jalan Gajahmada, Medan pukul 16.00 WIB.
Para peserta selanjutnya menyusuri jalan-jalan protokol kota Medan, dan singgah ke Panti Asuhan Sinar Agape, Amplas untuk menyerahkan bantuan. Selanjutnya peserta menuju lokasi acara, di Café Apa Adanya, Medan Denai, Medan.
"Kami mengajak perwakilan komunitas pengguna Yamaha untuk mengikuti acara tersebut. Kita meriahkan acara ini bersama-sama karena kami pun sudah menyiapkan sejumlah acara yang menarik," ujarnya.
Sosialisasi Yamaha Gear
Saiful Bait mengatakan, acara Bukber Bersama Komunitas ini sebagai upaya mendongkrak penjualan Yamaha Gear 125, yang kini memiliki warna baru. Warna baru Yamaha Gear 125 hadir dengan kombinasi warna dan grafis yang elegant, artistic dan aktif serta mampu meningkatkan kepercayaan diri dari penggunanya.
“Untuk memenuhi kebutuhan berkendara serta karakter konsumen yang beragam, PT YIMM menghadirkan 7 warna baru pada Yamaha Gear 125 yang mampu meningkatkan kepercayaan diri dari penggunanya untuk tampil beda disetiap moment.” ungkap Saiful Bait.
Yamaha Gear 125 hadir dalam 7 (tujuh) warna baru yang terdiri dari dua varian yaitu Yamaha Gear 125 S Version dan Standard Version. Untuk Yamaha Gear 125 S Version memiliki konsep elegant & artistic melalui warna Matte Blue dan Matte Red dengan pattern yang simple dan modern dipadukan dengan jok warna coklat yang membuat tampilan Yamaha Gear 125 S Version lebih elegant.
Untuk Yamaha Gear 125 Standard Version memiliki konsep Active dan Artistic dengan tarikan garis design yang artsy, memiliki 5 (lima) pilihan warna baru seperti warna Dull Blue yang menjadi tren warna saat ini setelah diperkenalkan Yamaha di awal Tahun 2023.
Kemudian ada Orange Green untuk anda yang energik dan untuk yang suka menjadi pusat perhatian ada warna Cyan Yellow. Kemudian ada warna Black Navy dengan nuansa yang menciptakan karakter kuat dan tangguh, yang terakhir perpaduan warna Red Grey yang menghasilkan kesan sporty namun tetap elegan.
Let’s Gear Up bersama Yamaha Gear 125 yang Pasti Keren dengan warna baru yang cocok digunakan para generasi muda yang memiliki gaya hidup aktif. Pasti Nanjak, Pasti Kuat dan Pasti Irit karena ditunjang dengan mesin Blue Core 125cc, Pasti Tangguh dengan berbagai fitur lengkap dikelasnya seperti double hook, electric power socket untuk mengisi daya baterai handphone pengendara serta dilengkapi pijakan kaki anak.
Yamaha Gear 125 Standard Version dengan tampilan warna baru ini sudah dapat dibeli pada seluruh jaringan dealer resmi Yamaha Indonesia dengan harga Rp 19.855.000 OTR Medan. Sedangkan untuk Yamaha Gear 125 S Version dengan harga Rp 20.420.000 OTR Medan.
Untuk informasi produk selengkapnya dapat langsung kunjungi website resmi Yamaha Indonesia atau Instagram @Yamahamesra, atau kunjungi juga dealer resmi Yamaha PT Alfa Scorpii terdekat di Kota Anda.
(Adv)