10 Caleg Petahana DPR RI di Sumut yang Berhasil Tingkatkan Suaranya

10 Caleg Petahana DPR RI di Sumut yang Berhasil Tingkatkan Suaranya
Gedung DPR RI (Internet/Wikimapia)

Analisadaily.com, Medan - Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilu 2024 Tingkat Provinsi Sumatera Utara (Sumut) sudah selesai dilaksanakan. Sesuai jumlah kursi, ada 30 Calon Anggota DPR RI terpilih yang akan duduk di Senayan, mewakili 3 daerah pemilihan (dapil) di Sumut.

Dari 30 Anggota DPR terpilih, 19 nama di antaranya adalah caleg incumbent atau petahana. Sebagian petahana berhasil meningkatkan perolehan suaranya jika dibandingkan dengan raihan suara di pemilu 2019.

Namun, tidak semua caleg petahana berhasil meningkatkan suaranya, ada juga yang turun. Dari 19 caleg petahana yang terpilih kembali, hanya ada 10 caleg yang suaranya bertambah. Dari 10 nama itu, masing-masing 3 nama dari Golkar dan NasDem, 2 dari PDIP, 1 Demokrat, dan 1 dari Gerindra.

Kenaikan suara tertinggi diraih Lamhot Sinaga dari Dapil Sumut II. Politisi Golkar tersebut berhasil mendongkrak suaranya hingga 197,7%. Lamhot berhasil mengumpulkan 158.973 suara di Pemilu 2024. Sebelumnya, di pemilu 2019 dia hanya meraih 53.398 suara.

Berikut peningkatan suara Caleg Petahana DPR RI dari Sumut berdasarkan persentase:

  1. Lamhot Sinaga (Golkar), Dapil Sumut II, meningkat 197,7%. Dari 53.398 suara (Pemilu 2019) menjadi 158.973 suara (Pemilu 2024).
  2. Hinca IP Pandjaitan XIII (Demokrat), Sumut III, meningkat 172,7%. Dari 27.277 suara (Pemilu 2019) menjadi 74.375 suara (Pemilu 2024).
  3. Rudi Hartono Bangun (NasDem), Sumut III, meningkat 125,7%. Dari 45.814 suara (Pemilu 2019) menjadi 103.387 suara (Pemilu 2024).
  4. Martin Manurung (NasDem), Sumut II, meningkat 83%. Dari 63.755 suara (Pemilu 2019) menjadi 116.649 (Pemilu 2024).
  5. Sofyan Tan (PDIP), Sumut I, meningkat 76,2%. Dari 158.495 suara (Pemilu 2019), menjadi 279.334 (Pemilu 2024).
  6. Ahmad Doli Kurnia Tandjung (Golkar), Sumut III, meningkat 69,3%. Dari 83.771 (Pemilu 2019), menjadi 141.846 (Pemilu 2024).
  7. Meutya Hafid (Golkar), Sumut I, meningkat 68,7%. Dari 87.139 (Pemilu 2019) menjadi 147.004 (Pemilu 2024).
  8. Bob Andika Mamana Sitepu (PDIP), Sumut III, meningkat 66,3%. Dari 56.891 (Pemilu 2019), menjadi 94.621 (Pemilu 2024).
  9. Prananda Surya Paloh (NasDem), Sumut I, meningkat 7,7%. Dari 95.676 (Pemilu 2019) menjadi 103.019 (Pemilu 2024).
  10. M Husni (Gerindra), Sumut I, meningkat 7,5%. Dari 57.330 (Pemilu 2019) menjadi 61.622 (Pemilu 2024).
(RZD)

Baca Juga

Rekomendasi