Ikuti Langkah Ayahnya, Rizky Mendaftar Balon Bupati Langkat ke PDIP

Ikuti Langkah Ayahnya, Rizky Mendaftar Balon Bupati Langkat ke PDIP
Rizky Mendaftar Balon Bupati Langkat ke PDIP (Analisadaily/Hery Putra Ginting)

Analisasaily.com, Stabat - Mengikuti langkah sang ayah, Ngogesa Sitepu, yang selama 2 periode menjabat Bupati Langkat, Rizky Yunanda Sitepu mendatangi Kantor DPC PDIP Langkat dan menyerahkan berkas pendaftarannya sebagai kandidat Bakal Calon Bupati periode 2024-2029.

Kedatangan Rizky disambut tim penjaringan dan pendaftaran bakal calon Bupati/Wakil Bupati Langkat di Kantor DPC PDIP Langkat.

“Saya tau ayah saya dahulu selama menjabat dua periode mendapatkan dukungan salah satunya dari PDI Perjuangan. Tentunya saat ini saya kembali hadir di Kantor PDI Perjuangan ini guna mendapatkan dukungan kembali untuk bisa maju menjadi calon Bupati Langkat pada Pilkada,” kata Rizky, Selasa (23/4).

Dalam kesempatan itu, Rizky juga berharap agar partai kepala banteng tersebut bisa bersama-sama dirinya untuk membangun Kabupaten Langkat menjadi lebih baik lagi.

Seperti diketahui, Rizky Yunanda Sitepu merupakan Wakil Wali Kota Binjai Periode 2021—2024. Sebelum menjabat sebagai Wakil Wali Kota Binjai, menjabat Anggota DPRD Sumut dari Partai Golkar yang terpilih dalam Pemilihan Legislatif 2019 dan juga Ketua KNPI Langkat 2 periode, dan kini masih menjabat Ketua PMI Kota Binjai.

(HPG/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi