Jemaah Asal Madina Masuk Arama Haji Medan, Diingatkan Saling Bantu

Jemaah Asal Madina Masuk Arama Haji Medan, Diingatkan Saling Bantu
Jemaah Asal Madina Masuk Arama Haji Medan, Diingatkan Saling Bantu (Analisadaily/Kali A Harahap)

Analisadaily.com, Medan - Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utarq (Sumut), tergabung di Kelompok Terbang (Kloter) 3 masuk lebih awal ke Asrama Haji Medan.

Mereka tiba menggunakan 10 unit bus ALS, Selasa (14/5) pukul 08.30 WIB. Jemaah berjumlah 360 sudah termasuk petugas langsung disambut Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Sumut, Ahmad Qosbi Nasution, serta jajaran panitia haji.

Mereka dijadwalkan terbang ke Madinah melalui Bandara Kualanamu, Deliserdang, pada Rabu, 15 Mei 2024, dan jadwal sementara sekira pukul 17.00 WIB.

"Perlu saya tekankan pada para jemaah haji 2024 ini, khususnya Kabupaten Madina supaya bersatu, saling tolong menolong dan bantu membantu, apalagi kita berada di negara orang," kata Qosbi saat penyambutan jemaah di Aula Jabal Nur.

Kata dia, kalau saling membantu tulus dan ikhlas, urusan selama berhaji akan dipermudah. Kepada jemaah ia juga berpesan tetap selalu menjaga kesehatan, pasang niat ikhlas berhaji dan tingkatkan ibadah.

Sebelumnya, Kloter 2 asal Kota Medan masuk Asrama Haiji pada Senin, 13 Mei 2024 pukul 07.00 WIB, selanjutnya Kakanwil Kemenag Ahmad Qosbi melepas keberangkatan mereka dari Asrama haji menuju Bandara Kualanamu.

Informasi dihimpun, Kloter 2 Medan akan take-off dari Bandara Kualanamu sekitar pukul 11.30 WIB langsung menuju Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah. Jemaah Asal Kota Medan terbang dengan berjumlah 360 orang, termasuk petugas berjalan lancar.

Lebih lanjut dijelaskan Ahmad Qosbi pada musim haji 1445 H/2024 jemaah haji Sumut sebanyak 8.624 orang seluruhnya ditempatkan di Syisyah.

"Tahun sebelumnya di Jarwal, tahun ini tempat mereka di Syisyah," pungkasnya.

(KAH/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi