Adi Saputra. (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Medan - Paguyuban Pujakesuma (Putra Jawa Kelahiran Sumatera) menjajal kekuatan dengan mengantarkan kadernya, H Adi Saputra mendaftar ke sejumlah partai sebagai bakal calon wakil gubernur (Bacawagub) Sumatera Utara (Sumut). Langkah ini menjadi bentuk keseriusan organisasi dalam kepesertaan Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024.
"Saat itu, posisi yang belum didaftarkan adalah Calon Wakil Gubernur Sumatera Utara. Sebagaimana arahan Ketua Umum Pujakesuma, Mas Eko Sopianto, adalah saya yang diajukan secara organisasi. Dan saya nyatakan siap, setelah mendapat restu keluarga. Niatnya adalah untuk membangun daerah, terutama pedesaan yang masih membutuhkan perhatian pemerintah dalam mensejahterakan masyarakatnya," sebut Adi Saputra. Sementara Sekjend DPP Pujakesuma, Juriadi menegaskan keputusan dan keseriusan paguyuban ini mengikuti kontestasi Pilkada serentak, khususnya Pilgub Sumut. Sebab, selama ini organisasi mereka hanya sebagai ikut sebagai pendukung kandidat saja. "Karena sudah diputuskan secara organisasi, maka Pujakesuma akan mengerahkan seluruh potensi yang ada. Termasuk konsolidasi, dimana paguyuban ini ada di 28 kabupaten kota di Sumatera Utara. Di setiap DPD (kabupaten kota), ada pengurus tingkat kecamatan. Dan mesin organisasi akan kita gerakkan, untuk memenangkan Pak Adi Saputra menjadi Wakil Gubernur Sumatera Utara," jelas Juriadi. Sedangkan untuk siapa yang akan menjadi Calon Gubernur Sumut di Pilgub 2024, Juriadi mengatakan bahwa Pujakesuma menyerahkan hal itu pada mekanisme penjaringan di partai politik. Karenanya sebagai bentuk keseriusan, pihaknya akan menggelar konsolidasi besar pada awal Juni mendatang. "Kita akan konsolidasi di bulan Juni mendatang. Nanti kita akan mendengarkan orasi politik bakal calon wakil gubernur dan bakal calon kepala daerah (kabupaten kota). Di situ nanti kita akan menentukan komitmen bersama yang kuat untuk mendukung dan memenangkan kader. Jadi kita akan buktikan di tahun 2024, Pujakesuma layak diperhitungkan," pungkasnya. Sebelumnya, H Adi Saputra sudah mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan bakal calon kepala daerah ke sejumlah partai. Seperti Partai Golkar, PAN, Demokrat, Nasdem dan PKB.(REL/BR)