Bandara Kualanamu Perlu Perbanyak Konektivitas Penerbangan Internasional

Bandara Kualanamu Perlu Perbanyak Konektivitas Penerbangan Internasional
Bandara Kualanamu (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Deliserdang - Anggota DPRD Deliserdang, Rakhmadsyah, meminta Menteri BUMN, Erick Thohir, meninjau ulang kerja sama perusahaan asing dalam hal pengelolaan Bandara Kualanamu.

Menurut Rakhmadsyah, yang juga Sekretaris Komisi 1 DPRD Deliserdang, sudah 2 tahun berjalan KNIA ikut dikelola perusahaan asing, masih belum menunjukkan perubahan signifikan.

“Harusnya memperbanyak konektivitas penerbangan internasional,” ucapnya, Sabtu (16/6).

Rakhmadsyah yang juga politisi PKB ini, menyebut, di beberapa titik masih banyak terlihat yang belum berubah. Misalnya, tenan-tenan banyak tutup, begitu juga perawatan taman-taman di sekitar bandara belum tertata rapi.

Oleh karena itu, kata Rakhmadsyah, yang terpilih kembali sebagai Anggota DPRD Deliserdang 2024-2029 ke-4 periode, berharap kepada pemerintah untuk mengkaji serius kerja sama, sehingga menjadi pelajaran bagi semua.

"Harga tiket juga perlu dibahas," pungkas Rakhmadsyah, yang juga Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Majelis Adat Melayu Provinsi Sumut.

(KAH/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi