Optimalisasi Kesehatan Reproduksi Masyarakat, Dosen USU Gelar Penyuluhan dan Pemeriksaan Gratis

Optimalisasi Kesehatan Reproduksi Masyarakat, Dosen USU Gelar Penyuluhan dan Pemeriksaan Gratis
Dosen USU Gelar Penyuluhan dan Pemeriksaan Gratis di Puskesmas Kampung Baru, Medan. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Dosen Universitas Sumatera Utara (USU) melaksanakan pengabdian untuk mengoptimalisasi kesehatan reproduksi masyarakat di Puskesmas Kampung Baru, Medan. Kegiatan yang diinisasi dosen Fakultas Keperawatan (FKep) USU ini di antaranya penyuluhan dan pemeriksaan gratis untuk masyarakat sekitar.

"Penanganan masalah kesehatan di masyarakat khsususnya kesehatan reproduksi menjadi prioritas program pemerintah dan merupakan salah satu indikator capaian keberhasilan dalam mengatasi masalah kesehatan masyarakat," ujar Ketua Tim Pengabdian Masyarakat, Dr. Siti Saidah Nasution, S.Kp.,M.Kep. Sp.Mat.

Ia menjelaskan, kegiatan pengabdian pada masayarakat yang dilakukan dosen-dosen dari USU khususnya dosen Fakultas Keperawatan bekerjasama dengan Lembaga pengabdian Masyarakat USU merupakan salah satu bagian dari penananan masalah kesehatan ibu hamil.

"Kegiatan ini akan membantu pemerintah dalam mempercepat penanganan masalah tingginya angka kesakitan/kematian ibu dan bayi. Kegiatan ini juga berfokus untuk menyukseskan tujuan rencana aksi global atau Sustainable Development Goals (SDGs), khsususnya capaian pada No. 2 dan 3 yaitu menghilangkan kelaparan, mencapai ketahanan pangan dan gizi yang baik, menjamin kehidupan yang sehat dan meningkatkan kesejahteraan seluruh penduduk semua usia," kata Dr. Siti Saidah Nasution.

Dosen USU Pengabdian Masyarakat di Puskesmas Kampung Baru, Medan.
Pengabdian masyarakat ini sendiri dilakukan oleh tim dosen Fakultas Keperawatan USU Departemen Keperawatan Maternitas-Anak, bersama mahasiswa dan petugas kesehatan dari Puskesmas Kampung Baru Medan serta dibantu kader kesehatan, Petugas Posyandu, aparat desa dan kepala lingkungan.

"Kami melakukan berbagai kegiatan seperti pemeriksaan kesehatan ibu dan bayi, penyuluhan kesehatan terkait dengan perawatan ibu hamil dan pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dengan melaksanakan pemeriksaan kehamilan melalui antenatal care (ANC) secara teratur. Pemeriksaan kesehatan ibu hamil saat ini juga dapat dilakukan secara online dengan menggunakan berbagai aplikasi, seperti Teman Bumil, Sahabat Ibu Hamil, dan lainnya," ujar Dr. Siti Saidah Nasution.

Penggunaan aplikasi, imbuhnya, dapat dilakukan melalui HP Android, sehingga lebih memudahkan ibu untuk mendapatkan pelayanan dan informasi terkait kesehatan dan kehamilan tanpa berkunjung ke petugas kesehatan. Adanya layanan dalam edukasi ibu hamil dan pemeriksaan secara online diharapkan dapat menjadi suatu solusi dalam mempercepat deteksi dini masalah kehamilan risiko tinggi dan mendapatkan layanan segera pada ibu.

"Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan dengan melibatkan masyarakat secara langsung dengan memberdayakan Posyandu ibu dan bayi yang ada pada masing-masing lingkungan di wilayah kerja Puskesmas Kampung Baru. Memberikan penyuluhan bukan hanya pada ibu hamil, tetapi juga pada seluruh keluarga yang mendampingi seperti suami, ibu dan mertua. Adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesehatan reproduksi masyarakat khususnya kesehatan ibu hamil dan meningkatkan peran keluarga dalam perawatan ibu dan bayi," tutupnya.

(REL/BR)

Baca Juga

Rekomendasi