PON XXI 2024, BPJamsostek Sumbagut Pastikan Layanan Kecelakaan Atlet dan Seluruh Perangkat yang Terlibat

PON XXI 2024, BPJamsostek Sumbagut Pastikan Layanan Kecelakaan Atlet dan Seluruh Perangkat yang Terlibat
PON XXI 2024, BPJamsostek Sumbagut Pastikan Layanan Kecelakaan Atlet dan Seluruh Perangkat yang Terlibat (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Perhelatan Pekan Olahraga Nasional ke XII di Aceh dan Sumut semakin dekat. Beberapa Persiapan dari sejumlah aspek pemerintahan semakin gencar dilaksanakan.

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan juga sedang focus untuk mempersiapkan beberapa rumah sakit layanan yang telah bekerja sama dengannya, oleh karena Ribuan Atlet PON dan perangkat lainnya telah didaftarkan dalam program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan.

"Benar kami juga sedang focus untuk memastikan kesiapan daripada PLKK yang telah bekerja sama dengan kami secara khusus untuk menyambut perhelatan Pekan Olahraga Nasional Ke 21 ini," ungkap kepala BPJamsostek Kantor Wilayah Sumbagut,Henky Rhosidien, Rabu (28/8).

Menurut data yang diterima perhelatan PON kali ini untuk daerah sumatera utara akan diadakan di Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang, Kabupaten Serdang Bedagai, Kota Tebing Tinggi, Kabupaten Karo, Kota Binjai, Kabupaten Langkat, Kota Pematangsiantar, Kabupaten Simalungun, Kabupaten Toba dan Kabupaten Samosir.

Sementara untuk pelaksanaan di Provinsi Aceh akan dilaksanakan di Kota Banda Aceh, Kabupaten Aceh Besar, Kabupaten Pidie, Kota Sabang, Kabupaten Aceh Utara, Kabupaten Aceh Tengah, Kabupaten Bener Meriah, Kabupaten Aceh Timur, Kota Langsa, Kabupaten Aceh Tenggara, dan Kabupaten Aceh Barat.

"Terhadap beberapa daerah yang memang ditunjuk sebagai tempat penyelenggaraan beberapa cabang olahraga kami telah mempersiapkan Pusat Layanan Kerja yang akan melayani para atlet maupun pihak pihak yang terlibat dalam pelaksanaan Event ini yang juga sudah di daftarkan kedalam program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan," jelas Henky.

Pusat Layanan Kecelakaam Kerja merupakan fasilitas Layanan Kesehatan yang telah bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam hal memberikan perlindungan kepada pesertanya atas resiko resiko yang berhubungan dengan pekerjaannya.

"Sekurang-kurangnya untuk di provinsi sumatera utara sebanyak 110 Rumah Sakit telah siap untuk melayani pasien pasien yang berasal dari Event PON XXI dan 57 Rumah Sakit di Provinsi Aceh," terang Henky.

"BPJamsostek Kanwil Sumbagut secara aktif akan mendukung perhelatan Nasional ini dan ini dapat menjadi semangat bagi para pihak yang terlibat untuk dapat memberikan yang terbaik bagi prestasi daerahnya masing masing," tutupnya.

(JW/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi