Eddy Berutu Mendaftar ke KPU Tanpa Didampingi Istri (Analisadaily/Sarifuddin Siregar)
Analisadaily.com, Sidikalang - Pasangan Calon Bupati/Wakil Bupati Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu-Depriwanto Sitohang mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Sidikalang, Kamis (29/4).
Paslon ini menaiki mobil pikap. Eddy mengenakan jas hitam sedang Depriwanto memakai jaket merah berlogo PDI Perjuangan. Depri didampingi istri, Dhita Sianturi dan orang tua, Johnny Sitohang-Dumasi boru Sianturi.
Sementara itu, Eddy terlihat tak ditemani istri, Romi Mariani Simarmata atau adiknya, Remigo Berutu mantan Bupati Pakpak Bharat. Pasangan ini melangkah bersama Ketua DPC PDI Perjuangan, Resoalon Lumban Gaol dan fungsionaris.
Kedatangan kandidat disambut tarian ‘era-era’. Mereka diterima Ketua KPU, Aryanto Tinendung bersama komisioner Asih Firmansyah Solin, Ridwan Hendra Agustinus Samosir, Anggiat Gabe Marulitua Sinaga dan Rono Anto Sinaga. Ketua Bawaslu Idrus Maha turut menyaksikan.
"Kami sudah siap mendaftarkan, membawa berkas untuk diverifikasi," kata Resoalon kepada KPU.
Aryanto mengatakan, pasangan dimaksud merupakan pendaftar kelima.
"Selamat datang. Ini hari terakhir pendaftaran. Pasangan kelima yang mendaftar. Tentunya menjadi kebahagiaan tersendiri bagi masyarakat Dairi. Banyak pilihan. Tadi sudah komunikasi dengan LO, data yang diupload di silon sudah lengkap. Semoga dengan demikian lancar verifikasinya," kata Aryanto.
Eddy adalah mantan Bupati. Eddy dan Depriwanto didepak dari posisi Ketua dan Sekretaris Golkar.
(SSR/RZD)