Pasangan HARAPAN Silaturahmi Sekaligus Ziarah ke Makam Ulama Karismatik Paluta

Pasangan HARAPAN Silaturahmi Sekaligus Ziarah ke Makam Ulama Karismatik Paluta
Pasangan HARAPAN Silaturahmi Sekaligus Ziarah ke Makam Ulama Karismatik Paluta (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Paluta - Pasangan Hamsiruddin Siregar-Purba Hasibuan (HARAPAN), Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Padanglawas Utara (Paluta) ziarah ke makan ulama karismatik, KH Ahmad Daud, dari Pondok Pesantren Nabundong Lama, dan Tuan Guru Syekh Usman Ahmad, dari Pondok Pesantren Nabundong Baru.

Ziarah pasangan HARAPAN ini didampingi Ustaz Sunggul Lelo Siregar serta tim keluarga dan tim pemenangan, disambut hangat oleh keluarga pihak ulama tersebut.

"Hari ini kita ziarah ke makam ulama karismatik di Paluta, sekaligus silaturahmi dengan para guru dan santri di pesantren, memohon doa kepada mereka agar niat kami membenahi Paluta diijabah oleh Allah SWT,” kata Hamsiruddin Siregar kepada wartawan, Sabtu (7/9).

Apalagi diketahui, kedua ulama tersebut cukup punya karismatik di Paluta dan di Tabagsel umumnya, karena memiliki ilmu keislaman mumpuni.

Maka atas dedikasi keislaman kedua ulama tersebut membuat Hamsiruddin Siregar RCM dan Purba Hasibuan berkunjung ke pesantren tempat di mana kedua ulama itu dimakamkan, guna silaturrahmi ke pihak yayasan dan ziarah ke makam keduanya.

Senada disampaikan Balon Wakil Bupati Purba Hasibuan. Manfaat ziarah ke makam para aulia dan ulama dapat mengingatkan kepada hakikat kehidupan agar lebih peduli lagi terhadap kondisi sosial masyarakat.

“Kita ziarah ke makam ulama karismatik, pejuang keislaman di Paluta ini, semasa hidup mereka merupakan penjaga keislaman dan pengayom masyarakat, semoga kita mendapat keberkahan dari kedua ulama ini terhadap apa yang kita cita-citakan, perubahan Paluta,” harapnya.

Informasi yang diperoleh, KH Ahmad Daud dan Tuan Guru Syekh Usman Ahmad semasa hidup mereka dikenal sebagai pakar ilmu falak paling masyhur di Sumatera Utara. Kedua ulama ini juga sangat disegani karena dakwah keislaman mereka kepada masyarakat.

(KAH/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi