Prof Ridha dan Sofyan Tan Sepakat Wujudkan Nol Persen Kemiskinan 2029

Prof Ridha dan Sofyan Tan Sepakat Wujudkan Nol Persen Kemiskinan 2029
Prof Ridha dan Sofyan Tan Sepakat Wujudkan Nol Persen Kemiskinan 2029 (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Calon Wali Kota Medan nomor urut 2, Prof Ridha Dharmajaya, mengajak ribuan mahasiswa dan kaum emak sahabat Sofyan Tan untuk berjuang bersama mewujudkan cita-cita agar 2029 angka kemiskinan di Kota Medan menuju Nol persen.

Demikian disampaikan Prof Ridha dalam sambutannya di depan sekitar 1.500 mahasiswa dan kaum emak sahabat Sofyan Tan serta simpatisan dan juga dosen dari berbagai universitas di Kota Medan, pada Selasa (24/9).

"Tadi Saya merinding saat Pak Sofyan Tan mengatakan 2029 angka kemiskinan di Medan Nol," ujar Prof Ridha saat menjawab tantangan anggota DPRI dan juga politikus PDI Perjuangan, Sofyan Tan.

Prof Ridha menyebutkan keinginan dan cita-cita membuat angka kemiskinan menjadi nol persen di Kota Medan 5 tahun mendatang bisa terwujud jika diperjuangkan secara bersama-sama.

"Saya yakin kalau bapak dan ibu serta seluruh adik mahasiswa menjadikan cita-cita itu menjadi perjuangan bersama untuk memberi manfaat kepada banyak orang, saya yakin dan bahkan sangat yakin cita-cita kita itu bisa terwujud," ujarnya.

Dalam kesempatan itu juga, Prof Ridha menyoroti perizinan dunia usaha yang kerap sulit didapat dan berakibat minimya peluang terbukanya lapangan pekerjaan. Hal lainnya, kepastian investasi, seperti rasa aman, nyaman dan mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah.

Dampak dari sulitnya perizinan serta kurangnya kepastian berinvestasi, Prof Ridha menyebutkan, pengangguran akan meningkat dan menyebabkan kemiskinan serta konflik sosial yang tinggi.

"Bayangkan orang miskin yang pintar akan membuat konflik sosial yang gila daripada orang miskin yang tidak pintar," sebutnya.

Hal itu jugalah nantinya yang akan menjadi salah satu program prioritas Prof Ridha bersama pasangannya Rani ketika diamanahkan menjadi pemimpin dan wakil pemimpin kota Medan.

Dalam kesempatan itu juga Sofyan Tan pun menyambut baik harapan dan keinginan Prof Ridha dalam memperjuangkan terbukanya kesempatan kerja yang luas bagi masyarakat Kota Medan.

Bahkan, sebagai tokoh yang peduli akan nasib pendidikan di Kota Medan, Sofyan Tan siap mendukung penuh memenangkan pasangan yang menggunakan jargon BERANI (Bersama Prof Ridha dan Rani) tersebut.

"Saya harus memilih, menerima serta mewujudkan wali kota yang bisa menciptakan lapangan kerja bagi anak-anak kita yang tengah mengenyam pendidikan tinggi," tegasnya.

Acara bertajuk silaturahmi bersama ribuan mahasiswa dan kaum emak sahabat Sofyan Tan turut dihadiri Pengurus DPD PDI Perjuangan Sumut, Darsen Song, Anggota DPRD terpilih, Jusup Ginting, Ketua PAC Medan Area Bobby Lim dan juga ketua Harian pemenangan Prof Ridha dan Rani, Hendra DS.

(JW/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi