Dosen ST Bhinneka Edukasi Masyarakat Soal Kewirausahaan Hijau

Dosen ST Bhinneka Edukasi Masyarakat Soal Kewirausahaan Hijau
Dosen ST Bhinneka dan lainnya diabadikan usai melakukan PKM (Analisa/istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Dosen Universitas Satya Terra (ST) Bhinneka melaksanakan program pengabdian kepada masyarakat (PKM) di Lingkungan III, Keluarahan Damai Kecamatan Binjai Utara beberapa waktu lalu.

Beberapa dosen tersebut yakni Suci Cahyati S.E.,M.M. dosen Universitas ST Bhinneka yang membuka acara. Selanjutnya pemberian materi yang diberikan langsung oleh Dr. Teodora Winda Mulia, CA., CPA dosen dari Tel-U. Sementara untuk praktik secara langsung kepada masyarakat dilakukan oleh Chairia S.Ak.,M.Ak., dan Hidayatna Putri S.E.,M.Si. dosen Universitas ST Bhinneka.

Pada PKM kali ini mereka memberikan sosialisasi dan edukasi terkait kewirausahaan hijau kepada ibu-ibu di lingkungan tersebut.

"Seperti kita ketahui bahwa pada era saat ini, tantangan lingkungan semakin penting, dengan perubahan iklim, kehilangan keanekaragaman hayati, dan krisis sumber daya menjadi isu yang semakin mendominasi," ujar Suci, Jumat (4/10/2024).

Ia juga menyebutkan bahwa kebanyakan pelaku usaha hanya memprioritaskan keuntungan finansial dengan mengabaikan dampak sosial dan lingkungan serta tidak dapat lagi menjadi model yang berkelanjutan.

"Dalam hal ini kita sudah harus banyak tahu tentang kewirausahaan hijau agar kita dapat menjadi pelaku usaha yang mengedepankan ramah lingkungan atau yang biasa disebut kewirausahaan hijau," ucapnya.

Beberapa edukasi yang diberikan kepada ibu rumah tangga di lingkungan itu dalam mewujudkan kewirausahaan hijau yakni mendorong inovasi barang yang sudah tidak terpakai, pemanfaatan limbah rumah tangga menjadi kompos, kesadaran dengan penggunaan produk ramah lingkungan, kesadaran dalam penggunaan plastik saat belanja serta pembuatan kebun mini yang dapat menghemat pengeluaran rumah tangga serta penggunaan energi terbarukan dalam rumah tangga.

"Dengan kegiatan ini kami berharap ibu-ibu bisa berperan aktif dalam mewujudkan kewirausahaan hijau tersebut terutama bagi ibu-ibu yang memiliki usaha kecil di rumahnya," harapnya.

(NS/BR)

Baca Juga

Rekomendasi