Dukungan Bilal Mayit dan Harapan Warga Kampung Nelayan pada Zakiyuddin

Dukungan Bilal Mayit dan Harapan Warga Kampung Nelayan pada Zakiyuddin
Zakiyuddin saat berkunjung ke Kampung Nelayan (Analisa/istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Dukungan dari berbagai kalangan terus berdatangan untuk Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Medan nomor urut 1 Rico Waas dan Zakiyuddin Harahap. Termasuk dukungan dari paguyuban bilal mayit dan penggali kubur di Medan.

Di Kampung Nelayan, Senin (7/10/2024), Paguyuban Bilal Mayit dan Penggali Kubur di Medan ini memberikan dukungannya kepada Rico Waas dan Zakiyuddin.

“Hari ini arisan kami berkumpul di Kampung Nelayan. Kami bersyukur kepada Allah bisa berkumpul di tempat ini. Di tempat ini kami banyak berdiskusi dengan Pak Zaki yang mau dan siap membantu aspirasi dari para bilal mayit dan penggali kubur di Medan,” ujar Pusman yang merupakan Ketua Paguyuban Bilal Mayit dan Penggali Kubur Medan.

Bukan hanya Pusman, ada harapan lainnya yang disampaikan warga di Kampung Nelayan. Salah satunya Nur Huda. Sebagai seorang nelayan ia berharap Zakiyuddin ketika terpilih dapat memperhatikan para nelayan.

“Inilah kerja kami Pak. Selain ikut sewa boat penyeberangan kami juga kadang mencari udang kalau laut lagi surut. Tolong perhatikan nasib nelayan yang ada di sini,” harapnya.

Menanggapi ini, Wakil Ketua Gerindra Sumut itu mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan para bilal mayit dan penggali kubur di Medan. Menurutnya paguyuban ini adalah salah satu paguyuban yang harus lebih diperhatikan.

“Ini sudah beberapa kali saya ke sini. Dan kedatangan saya kali ini dalam rangka arisan para bilal mayit dan penggali kubur. Dalam kunjungan saya ini, banyak hal yang harus kami ubah dari Belawan ini. Mudah-mudahan bersama Bung Rico kami bisa mengubah Belawan ini menjadi lebih baik,” ujarnya.

Ia menilai banyak potensi yang bisa digali di Belawan. Termasuk menjadikan daerah Belawan ini sebagai objek wisata. Hanya saja ada kekhawatiran orang saat datang yakni banjir rob. “Ini permasalahan besar yang harus diselesaikan. Dan ini tidak mudah. Mudah-mudahan dengan prioritas kami memperbaiki Belawan ini semuanya bisa terwujud dengan mudah,” ujarnya.

(NS/BR)

Baca Juga

Rekomendasi