Elizar Hamonangan Daulay saat berfoto dengan mahasiswa pro perubahan di Pekanbaru. (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Padanglawas - Tokoh masyarakat Padanglawas Elizar Hamonangan Daulay menegaskan, kondisi Padanglawas beberapa tahun terakhir ini lagi tidak baik baik. Berbagai persoalan muncul dan tidak ada penyelesaiannya.
Di mana-mana rakyat mengeluh. Hak hak Masyarakat banyak yang tidak terbayarkan.
"Kalau diibaratkan satu penyakit, Padanglawas saat ini dalam kondisi sakit keras," ungkap Elizar Hamonangan Daulay.
Elizar membeberkan, di antara persoalan yang tidak ada penyelesaiannya dari Pemerintah Kabupaten Padanglawas antara lain, Tambahan Penghasilan Pegawai ( TPP) beberapa bulan tidak terbayarkan, gaji ribuan tenaga honorer tidak bisa dibayar hingga masalah gagalnya selalu capaian target Pendapatan Asli Daerah ( PAD).
Akibat kondisi ini, masyarakat lesu darah, tidak bergairah, dan perputaran ekonomi lemah.
"Tidak bisa dipungkiri APBD itu seperti pelumas bagi perputaran ekonomi daerah," sebut Elizar.
Elizar yang juga salah satu tokoh pemekaran Padanglawas itu mengaku prihatin melihat kondisi Padanglawas saat ini. Padahal potensi SDM maupun SDA yang dimiliki Padanglawas cukup mumpuni untuk membawa Padanglawas maju.
"Tapi apa yang mau kita bilang, ternyata kemampuan pemimpin Padanglawas sebelumnya hanya sampai disitu," tegas insinyur alumni ITB ini.
Untuk itu Elizar menambahkan membangun Palas tidak cukup dengan sekadar “omon-omon” atau sekadar perasaan 'jago kandang'.
Tapi membangun Padanglawas butuh keseriusan, komitmen dan niat yang tulus.
"Untuk itu mari kita luruskan niat agar Padanglawas bisa maju dan dinikmati masyarakatnya," tandas Elizar.
(ATS/BR)