Percepat Program Ketahanan Pangan Prabowo, Ketua Tani Merdeka Sumut Lantik Pengurus DPD se Tabagsel

Percepat Program Ketahanan Pangan Prabowo, Ketua Tani Merdeka Sumut Lantik Pengurus DPD se Tabagsel
Ketua Tani Merdeka Sumut saat melantik Pengurus DPD se Tabagsel (Analisa/istimewa)

Analisadaily.com, Madina - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Tani Merdeka Indonesia Sumatera Utara (Sumut) melantik dan mengukuhkan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Tani Merdeka wilayah Tapanuli Bagian Selatan, Sabtu, (16/11/2024).

Acara tersebut berlangsung di Hotel Rindang, Panyabungan, Mandailing Natal. Adapun DPD Tani Merdeka yang dilantik terdiri dari lima kabupaten/kota yakni Kabupaten Mandailingnatal, Padanglawas, Tapanuli Selatan, Kabupaten Padanglawas Utara dan Kota Padang Sidimpuan.

Ketua DPW Tani Merdeka Sumut, Muhammad Husni usai melantik menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

Menurutnya, pelantikan bersama yang terdiri dari Kabupaten Mandailing Natal, Padang Lawas, Padang Lawas Utara, Tapanuli Selatan, dan Kota Padang Sidempuan ini menjadi langkah penting dalam mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.

“Kita tahu, seluruh program pertanian kini diarahkan untuk mendukung ketahanan pangan nasional. Presiden Prabowo Subianto memiliki visi menjadikan Indonesia sebagai lumbung padi terbesar di Asia melalui program swasembada pangan dan food estate,” ujar Husni.

Ia juga meminta DPD Tani Merdeka di wilayah Tabagsel segera membentuk koordinator cabang (Korcab) dan koordinator desa (Kordes) di setiap kecamatan dan desa untuk menjalankan program pertanian yang ada.

“Ini tugas besar bagi Ketua DPD dan jajarannya. Kami memberikan waktu untuk merealisasikan program ini." tegasnya.

Husni berharap Tani Merdeka dapat berkolaborasi dengan dinas terkait untuk memodernisasi pertanian di wilayah Tapanuli Bagian Selatan. “Kami ingin hasil pertanian petani bisa meningkat dan sejalan dengan Instruksi Presiden (Inpres),” jelasnya.

Sementara itu, salah satu Ketua DPD Tani Merdeka Mandailing Natal, M Yakuf Hasibuan, mengajak seluruh pengurus di tingkat DPD, kecamatan, dan desa untuk bersinergi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Mandailing Natal.

“Kami berharap Mandailing Natal bisa menjadi lumbung pangan, baik di tingkat provinsi maupun nasional,” katanya.

Ia juga mengimbau agar semua pihak, bersama-sama mendukung visi Prabowo Subianto dalam mensejahterakan negara.

“Tanpa bantuan dan dukungan moral dari semua pihak, perjuangan ini tidak akan berarti,” pungkas M Yakuf.

(NS/BR)

Baca Juga

Rekomendasi