MUI Langkat Berencana Bangun Gedung Pendidikan Tinggi Kader Ulama

MUI Langkat Berencana Bangun Gedung Pendidikan Tinggi Kader Ulama
MUI Langkat Berencana Bangun Gedung Pendidikan Tinggi Kader Ulama (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Langkat - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Langkat berencana akan membangun Gedung Pendidikan Tinggi Kader Ulama (PTKU) sebagai pusat pengembangan sumber daya ulama di Kabupaten Langkat.

Hal itu disampaikan Ketua MUI Langkat, H. Zulkifli Ahmad Dian, Lc., MA saat melakukan audiensi dengan Bupati Langkat Syah Afandin, di Stabat

Ketua MUI dalam audiensi itu selain menyampaikan usulan alokasi lahan untuk pembangunan PTKU diharapkan dapat mencetak kader ulama berkualitas guna memperkuat peran agama dalam kehidupan masyarakat.

Selain itu juga audiensi untuk mempererat silaturahmi serta menyampaikan ucapan selamat kepada Bupati Syah Afandin atas pelantikannya oleh Presiden RI sebagai Bupati Langkat periode 2025-2030.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Syah Afandin menyambut baik inisiatif MUI dan menegaskan dukungannya terhadap pengembangan pendidikan ulama di Langkat.

"Pembangunan gedung ini sangat penting untuk mencetak kader ulama yang tidak hanya memiliki pengetahuan agama yang mendalam, tetapi juga memiliki wawasan luas dalam menghadapi tantangan zaman," ujar Bupati.

Bupati juga memastikan pemerintah daerah akan mengkaji secara serius proposal yang diajukan oleh MUI serta memfasilitasi langkah-langkah yang diperlukan agar rencana pembangunan dapat terealisasi dengan baik.

Audiensi ini menjadi langkah awal dalam memperkuat pendidikan agama di Langkat, yang diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan meningkatkan peran ulama dalam membimbing umat.

(ALS/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi