Hasil Pengecekan, Minyak Kita Kemasan 1 Liter Masih Sesuai Ambang Batas

Hasil Pengecekan, Minyak Kita Kemasan 1 Liter Masih Sesuai Ambang Batas
Tim Polda Sumut saat melakukan pengecekan Minyak Kita Kemasan 1 Liter (Analisa/istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Kepolisian Daerah Sumatera Utara mengunjungi PT. Palmyra Prima Nabati yang berada di Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumut beberapa waktu lalu.

Dalam kunjungan itu, Tim Polda Sumut mengungkapkan bahwa takaran minyak kemasan 1 liter yang di produksi oleh PT Palmyra Prima Nabati dan beredar di Sumatera Utara masih sesuai dan berada dalam ambang batas toleransi.

“Tidak ada temuan, semuanya masih aman, masih dalam batas toleransi, kita saksikan tadi dengan mengambil 3 sampel, mulai dari pengemasan baru, pengemasan lama dan juga acak, ternyata semuanya aman” ujar PS Kanit Subdit I Indag Dit Reskrimsus Polda Sumut AKP Indah lewat rilis yang diterima, Sabtu (22/3/2025).

Pihaknya mengimbau kepada semua pelaku usaha agar mengikuti regulasi dan taat peraturan, sehingga tidak merugikan masyarakat.

Ia juga menegaskan bahwa jika ditemukan pelanggaran, maka pasti akan ditindak sesuai peraturan yang berlaku.

(NS/BR)

Baca Juga

Rekomendasi