HP Indonesia Resmikan Fasilitas Manufaktur Baru di Batam

HP Indonesia Resmikan Fasilitas Manufaktur Baru di Batam
Analisadaily/istimewa (Ki-ka) Direktur Operasional PT Satnusa Persada, Bidin Yusuf; Direktur Utama PT Satnusa Persada, Abidin, Managing Director HP Indonesia, Juliana Cen, Deputi Penyebaran dan Informasi Media, Kantor Komunikasi Presiden RI, Noudhy Vald (analisadaily/istimewa)

Batam, Analisadaily - HP Indonesia, bekerja sama dengan PT Sat Nusa Persada, dengan bangga mengumumkan peresmian fasilitas manufaktur baru di Batam, Kamis (24/04/2025). Momentum bersejarah ini mengukuhkan komitmen HP untuk berinvestasi di Indonesia, menunjang komunitas lokal, memajukan pertumbuhan ekonomi setempat, seraya mendukung pembangunan berkelanjutan.

Seremoni peresmian beroperasinya fasilitas manufaktur HP di Indonesia ini dipimpin oleh Juliana Cen selaku Managing Director HP Indonesia; dan dihadiriDirektur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (Dirjen ILMATE) Kementerian Perindustrian, Setia Diarta; Deputi Bidang Diseminasi Media dan Informasi Kantor Komunikasi Presiden RI, Noudhy Valdryno; dan Direktur Utama PT Sat Nusa Persada, Abidin.
Dirjen ILMATE Kementerian Perindustrian, Setia Darta mengatakan, “Kami mengapreasiasi investasi terbaru HP berupa fasilitas perakitan lokal di Batam. Langkah ini tidak hanya memperkuat industri teknologi dalam negeri, namun juga meningkatkan penyerapan tenaga kerja, mengembangkan SDM lokal, alih teknologi, dan penguatan rantai pasok industri nasional. Ini adalah contoh nyata bagaimana investasi strategis dapat bersinergi dengan kebijakan pemerintah untuk menjadikan Indonesia pusat manufaktur masa depan di Asia Tenggara dan dunia”
“Fasilitas manufaktur baru yang canggih di Batam ini lebih dari sekadar bukti komitmen HP terhadap inovasi, keberlanjutan, dan pemberdayaan komunitas lokal -- ini tentang membangun masa depan Indonesia. Dengan berinvestasi di wilayah ini, kami tidak hanya memperkuat kemampuan manufaktur kami, tetapi juga mengembangkan ekosistem yang dinamis, di mana bisnis dan talenta lokal dapat bertumbuh. Kami yakin bahwa investasi ini akan menciptakan dampak yang berkelanjutan --mendorong pertumbuhan ekonomi, mempercepat kemajuan teknologi, dan mendukung perjalanan Indonesia menuju transformasi digital,” kata Managing Director HP Indonesia, Juliana Cen.
Fasilitas manufaktur baru ini dilengkapi dengan teknologi canggih, termasuk server PRISM untuk konfigurasi notebook yang presisi, dan memenuhi standar ruang bersih ISO 7. Lift kargo dengan kapasitas 15 ton, dan sistem konveyor otomatis meningkatkan alur produksi dan efisiensi logistik. Fasilitas manufaktur in jugai memastikan standar produk yang tinggi, melalui penyerapan tenaga kerja yang terampil dan berpengalaman, yang berkomitmen pada keunggulan operasional.
Komitmen HP Indonesia atas keberlanjutan juga tercermin pada asilitas manufaktur baruini. Selain memanfaatkan energi surya, menggunakan biodiesel ramah lingkungan dalam generator, mengoperasikan forklift listrik, dan mendaur ulang air limbah, perusahaan juga mengikuti standar ISO 50001 untuk memastikan efisiensi energi, dan telah menetapkan target yang jelas untuk meminimalkan dampak lingkungan.
Saat ini, fasilitas manufaktur terbaru ini memproduksi tiga jenis notebook dan printer: HP 240R G9 Notebook PC (Intel i3, Core i5, Core i7), dan HP Smart Tank Series: 583 Wireless, 523 dan 215 Wireless.
Semua produk telah memenuhi persyaratan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), dan mencapai skor rata-rata 27% untuk laptop, serta 32% untuk printer.(rel/ht)

Teks foto:

(NAI)

Baca Juga

Rekomendasi