MTQ XVI dan FSQ XVII Kabupaten Labura Tahun 2025 Dibuka (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Labuhanbatu Utara - Bupati Labuhanbatu Utara (Labura), Hendriyanto Sitorus, secara resmi membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XVI dan Festival Seni Qasidah (FSQ) XVII tingkat kabupaten di Desa Teluk Binjai, Kecamatan Kualuh Hilir, pada Sabtu (26/4/2025).
Dalam sambutannya, Hendriyanto menjelaskan bahwa penyelenggaraan MTQ dan FSQ harus dijadikan sebagai media dakwah dan syiar keagamaan yang efektif. Ia menegaskan, MTQ dan FSQ telah terbukti menjadi daya dorong yang kuat dalam mempercepat pembangunan daerah.
"Diharapkan penyelenggaraan MTQ dan FSQ dapat memberikan kontribusi positif dalam membangun karakter masyarakat yang religius, berakhlak mulia, dan berbudaya, serta mendorong masyarakat untuk mempelajari dan memahami Al-Qur'an sebagai pedoman dan petunjuk hidup," ujar Hendriyanto.
Ia juga menyampaikan rasa syukur atas peningkatan kualitas peserta dari tahun ke tahun, baik dalam bacaan, hafalan, pengetahuan, tulisan, maupun penampilan, meskipun menurutnya masih perlu terus ditingkatkan.
"Untuk itu, saya berharap penyelenggaraan MTQ dan FSQ dapat terus dilaksanakan, bahkan atas prakarsa atau inisiatif masyarakat sendiri," ungkapnya.
Bupati Labura juga mengajak para qari, qari'ah, hafiz, hafizah, serta seluruh penggiat Al-Qur'an untuk terus meningkatkan kualitas generasi Qur'ani. Ia menekankan pentingnya tidak hanya memperbanyak jumlah peserta, tetapi juga meningkatkan kemampuan dan kualitas mereka.
Kepada seluruh kafilah, Hendriyanto berpesan agar menampilkan kemampuan terbaik, sehingga Kabupaten Labura dapat menghasilkan qari, qari'ah, hafiz, dan hafizah terbaik.
"Kepada dewan hakim, saya tegaskan agar penilaian dilakukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan secara adil," tegasnya. (
Mag6)
(WITA)