Implementasi Polri untuk Kemanusiaan: Ipda Brimen Sihotang Bergabung dengan Komunitas Tzu Chi

Implementasi Polri untuk Kemanusiaan: Ipda Brimen Sihotang Bergabung dengan Komunitas Tzu Chi
Implementasi Polri untuk Kemanusiaan: Ipda Brimen Sihotang Bergabung dengan Komunitas Tzu Chi (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Wujud nyata kepedulian kemanusiaan ditunjukkan oleh anggota Polri, Ipda Brimen Sihotang, yang turut serta dalam acara sosialisasi relawan komunitas Tzu Chi di Yayasan Tzu Chi, Jalan Cemara Asri, Medan pada Minggu (18/5/2025).

Tzu Chi sendiri merupakan organisasi non-profit yang didirikan pada tahun 1966 oleh Master Cheng Yen. Setelah pertemuan dengan seorang wanita miskin yang mengalami keguguran, dan percakapan dengan biarawati Katolik yang berbicara tentang berbagai pekerjaan amal Gereja Katolik, Cheng Yen mendirikan Yayasan Tzu Chi pada tahun 1966.

Berawal dari mimpi untuk menyebarkan welas asih kebajikan, Tzu Chi kini telah berkembang menjadi gerakan kemanusiaan global yang menjangkau 136 negara, memberikan bantuan di berbagai bidang seperti kesehatan, lingkungan, dan penanggulangan bencana, akhirnya menjadi salah satu organisasi kemanusiaan terbesar di dunia

Partisipasi aktif anggota kepolisian ini menjadi representasi implementasi nilai-nilai kemanusiaan Polri di tengah masyarakat.

Kehadiran Ipda Brimen dalam kegiatan komunitas kemanusiaan Tzu Chi ini menjadi sinyal positif sinergi antara aparat kepolisian dan organisasi kemanusiaan dalam melayani masyarakat.

(RZD)

Baca Juga

Rekomendasi