
Analisadaily.com Medan-Memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2025, BNNP Sumut bekerja sama dengan Ikatan Alumni PKIM, BKSG LK Indonesia, dan Perguruan Kristen Immanuel Medan (PKIM) mengajak warga Kota Medan untuk ikut dalam "Jalan Sehat Anti Narkoba" sebagai bentuk ajakan hidup sehat dan bebas narkoba.
Hal ini disampaikan Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Sumatera Utara Brigjen Pol Drs Toga H Panjaitan, didampingi Sekretaris Umum Gapeksindo Sumut Steve Excel Aditya Korua Tobing, kepada wartawan, di Perguruan Immanuel Medan di Jalan Slamet Riyadi Nomor 1, Madras Hulu, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, Senin (14/7/2025).
Menurutnya, momen Hari Anti Narkotika Internasional (HAN) walau sudah berlalu. Tapi, dengan acara ini kita mengingatkan kepada seluruh masyarakat Sumut, terkhusus Kota Medan akan bahayanya Narkotika.
"Momen peringatan HANI ini, harus menjadi wadah kita untuk menyampaikan kepada masyarakat luas di Sumut, khususnya di Kota Medan akan bahayanya narkotika bagi generasi muda sebagai penurus bangsa."terang Toga yang juga sebagai Ketua Ikatan Alumni Perguruan Kristen Immanuel Medan (PKIM).
Ia juga menjelaskan, kegiatan ini akan dilaksanakan pada, Sabtu (26/7), lokasi kegiatan atau titik start di Perguruan Kristen Immanuel Medan (PKIM) Jalan Slamat Riyadi Nomor 1 Kelurahan Madras Hulu, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan. Di mulai pada pukul 06.00 WIB sampai selesai.
"Segera daftarkan diri anda, Jalan Santai Anti Narkoba ini akan dimeriahkan dengan lucky draw dan doorprize menarik seperti : Sepeda Motor, Sepeda, Kulkas, kipas angin, rice cooker, dan masih banyak lagi. Daftar kan melalui https://lnk.ink/hani.sumut2025," tutupny
(ARU/NAI)