Afandin Dorong ASN Jalankan Program Prioritas Meski Efisiensi Anggaran

Afandin Dorong ASN Jalankan Program Prioritas Meski Efisiensi Anggaran
Afandin Dorong ASN Jalankan Program Prioritas Meski Efisiensi Anggaran (Analisadaily/istimewa)

Analisadailh.com, Stabat - Bupati Langkat Syah Afandin mendorong seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) agar tetap semangat dalam menjalankan program-program prioritas meski dihadapkan pada kondisi efisiensi anggaran.

"Kendati efesien anggaran, pak bupati pesan agar seluruh ASN tetap semangat menjalankan program prioritas," ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Langkat, Amril, saat memimpin apel gabungan ASN di halaman kantor Bupati Langkat, Senin (3/11/2025).

Dalam pidato tertulis Bupati Langkat yang dibacakan Sekda, ditegaskan bahwa pemerintah tetap berkomitmen terhadap kesejahteraan masyarakat, terutama melalui percepatan graduasi bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH).

“Lebih dari 300 ribu keluarga penerima manfaat PKH diharapkan dapat graduasi pada tahun 2026. Ini menjadi langkah nyata pemerintah untuk mengurangi ketergantungan terhadap bantuan sosial,” ujar Amril.


Amril juga menjelaskan, setelah lulus dari program PKH, para KPM akan diarahkan untuk mengikuti program pemberdayaan yang digagas Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK).

Hal ini, sebut Amril, sejalan dengan komitmen pemerintah menghapus kemiskinan ekstrem pada tahun 2026 dan menurunkan tingkat kemiskinan nasional hingga 5 persen pada 2029.

Bahkan Afandin juga meminta Dinas Sosial Kabupaten Langkat untuk memperkuat kolaborasi dalam pelaksanaan program pemberdayaan ekonomi agar masyarakat dapat mandiri dan berdaya secara berkelanjutan.

Dalam kesempatan itu, Amril turut mengingatkan bahwa seluruh daerah di Indonesia, termasuk Langkat, mengalami pengurangan Transfer Pusat ke Daerah (TPKD) berdasarkan keputusan Menteri Keuangan RI. Karena itu, efisiensi dan fokus pada program prioritas menjadi keharusan.

“Dengan segala keterbatasan, program seperti pengentasan kemiskinan, penuntasan stunting, perbaikan infrastruktur, dan peningkatan ekonomi masyarakat harus tetap dijalankan secara maksimal,” tegas Amril.


Sekdakab Langkat juga mengajak seluruh perangkat daerah untuk lebih kreatif dalam menggali potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD) guna menopang pembangunan.

“Di tengah keterbatasan, kita masih memiliki peluang melalui PAD. Untuk itu saya tegaskan agar PAD Kabupaten Langkat dimaksimalkan agar dapat membantu pergerakan keuangan pembangunan daerah,” pungkasnya.

(HPG/WITA)

Baca Juga

Rekomendasi