Wabub Taput Sampaikan Nota Pengantar R-APBD TA 2026

Wabub Taput Sampaikan Nota Pengantar R-APBD TA 2026
Wabub Taput Sampaikan Nota Pengantar R-APBD TA 2026 (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Tarutung - Wakil Bupati Tapanul Utara (Taput) Bupati Tapanuli Utara (Taput) Dr. Deni Parlindungan Lumbantoruan, ST., M.Eng menyampaikan, Nota Pengantar Draf Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (R-APBD) Taput Tahun Anggaran (TA) 2026 pada Sidang Parpurna yang digelar di gedung dewan, Senin (17/11).

Deni menyampaikan, komposisi draf R-APBD TA 2026 ini dengan rincian totalpendapatan daerah direncanakan sebesar Rp 1,3 Triliun.

"Sedangkan total belanja daerah dianggarkan sebesar Rp1,3 Triliun," ujarnya.

Dia mengatakan penyusunan postur R-APBD tersebut dilakukan dengan prinsip dan penuh kehati-hatian.

"Dengan fokus pada kebutuhan mendesak masyarakat," katanya.

Dia juga mengatakan pemerintah daerah telah mengambil sejumlah langkah strategis demi menjaga keberlanjutan pembangunan di tengah keterbatasan ruang fiskal.

"Dengan melakukan beberapa respons kebijakan di tengah sempitnya ruang fiskal daerah,” ucapnya.

Dia menambahkan, Pemerintah Daerah (Pemda) akan terus berusaha menjaga stabilitas ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Hal ini juga merupakan langkah-kebijakan dalam upaya memperkuat fondasi pembangunan daerah," pungkasnya.

(CAN/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi