Dosen Universitas Satya Terra Bhinneka saat menggelar PKM Melatih Mahasiswa Manfaatkan AI untuk Penyusunan Portofolio (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Medan - Pemanfaatan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) kini menjadi keterampilan penting dalam pengembangan kompetensi mahasiswa, khususnya dalam menyusun portofolio yang profesional dan berdaya saing. Menyikapi hal tersebut, dosen Universitas Satya Terra Bhinneka melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) berupa pelatihan pemanfaatan AI dalam penulisan dan penyusunan portofolio mahasiswa.
Kegiatan PKM ini menyasar anggota Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (HIMSI) STMIK Triguna Dharma. Ketua Tim PKM sekaligus dosen Universitas Satya Terra Bhinneka, Zhafran Fatih Ananda, mengatakan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk memperkenalkan serta melatih mahasiswa dalam memanfaatkan teknologi AI secara optimal.
“Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk membekali anggota UKM HIMSI STMIK Triguna Dharma dengan keterampilan memanfaatkan kecerdasan buatan dalam penulisan dan penyusunan portofolio kegiatan yang sistematis dan profesional,” ujarnya yang dalam PKM itu juga melibatkan dosen lainnya yakni Febry Aurlani, S.Pd., M.Hum (Dosen ST Bhinneka), Hamzah Arahman, S.Kom., M.Kom (STMIK Tri Guna Dharma) serta Akbar Idaman, S.Kom., M.Kom dan Tar Muhammad Raja Gunung, S.Kom. M.Kom yang keduanya merupakan dosen ST Bhinneka.
Ia menjelaskan, dalam pelatihan tersebut tim dosen Universitas Satya Terra Bhinneka memberikan materi terkait pemanfaatan AI untuk mendukung penyusunan portofolio, mulai dari penulisan deskripsi kegiatan, perumusan capaian, hingga pengemasan narasi portofolio yang bersifat akademik dan kreatif.
Selain pemaparan materi, peserta juga mendapatkan pelatihan praktis serta wawasan terkini mengenai penggunaan berbagai aplikasi AI dalam penyusunan portofolio digital, baik dalam bentuk dokumen maupun platform daring. Portofolio tersebut diharapkan dapat dimanfaatkan untuk keperluan akademik, perlombaan, hingga pengembangan karier mahasiswa.
“Kami berharap kegiatan ini mampu membekali mahasiswa dengan keterampilan adaptif dalam menghadapi perkembangan teknologi. Melalui pemanfaatan AI, mahasiswa diharapkan dapat menyusun portofolio yang lebih terstruktur, reflektif, dan memiliki daya saing,” tambah Zhafran.
Kegiatan ini mendapat antusiasme tinggi dari para peserta. Salah seorang peserta, Winanda, mengaku pelatihan ini sangat bermanfaat dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan untuk memperdalam pemanfaatan AI dalam penulisan portofolio mahasiswa.
Melalui kegiatan PKM ini, Universitas Satya Terra Bhinneka menegaskan komitmennya dalam menjalankan tridarma perguruan tinggi, khususnya dalam penguatan literasi digital serta pemanfaatan kecerdasan buatan secara etis dan bertanggung jawab di kalangan mahasiswa.
(NS/BR)