O2SN SMA Se-Kota Medan 2016

Siswa SMAN-17 Medan Sabet Juara

Medan, (Analisa). Siswa SMA Negeri 17 Medan menerima hadiah sebagai penghargaan usai upacara bendera rutin pada Senin (25/4) atas keberhasilan mereka meraih juara Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat SMA Se-Kota yang berlangsung 21-22 April lalu di Gedung PPLP Sumut.

Siswa peraih juara adalah Hanggi Setyawan merebut emas lompat jauh putra, Maria Friska Pandiangan meraih perak lompat jauh putri, Nabila Nakita meraih perunggu lompat tinggi putri dan Ade Riana Br Ginting merebut perunggu tenis meja putri.

Diharapkan dengan diraihnya beberapa cabang olahraga dalam O2SN Tingkat SMA Se-Kota Medan oleh siswa SMA Negeri 17 Medan dapat memacu siswa yang lain untuk lebih giat dan bersemangat dalam 02SN dan perlombaan lainnya.

Hasil tersebut juga tidak terlepas dari bimbingan dan arahan baik pihak guru-guru terutama guru bidang studi olahraga, semangat dari rekan-rekan siswa, pimpinan sekolah serta dukungan dari orangtua.

Kepala SMA Negeri 17 Medan Soagahon Simanungkalit, SH dengan segala upaya memberi semangat juang baik dalam belajar maupun dalam menghadapi setiap perlombaan. 

Prestasi yang diraih itu memberi nilai ganda, pertama menyehatkan tubuh, kedua membantu mengharumkan nama sekolah, membuat bangga orangtua dan namanya sendiri tentu masuk dalam catatan insan yang berprestasi. (rel/js)

()

Baca Juga

Rekomendasi