Medan, (Analisa). Perayaan hari ulang tahun (HUT) Ong Ya Kong setiap tanggal lunar 8 Guek Cap Ji yang jatuh bersamaan dengan Iduladha 1437 H di Vihara Hindu Dharma Mohopahit, Jalan Ladang Titi Kuning Medan, berlangsung meriah.
Acara tersebut diselenggarakan Ketua Vihara Kho Lim Pek Leng, Ketua (Lo Cu) Susanto Lim, Wakil Lo Cu Go Kim Cai beserta 10 anggota pengurus (Hiap Li): Lim Ik Siang, Tan Bun Cun, Huang Cen Kuang, Chen Huat Kian, Goh Pek Siong yang merupakan pengurus periode 2015-2016.
Acara tahunan kali ini berbeda dengan sebelumnya karena turut dihadiri sejumlah tokoh masyarakat yaitu Ketua Majelis Buddha Indonesia (MBI) Oni Hindra Kusuma, Ketua Umum PSMTI Sumut Tongariodjo Angkasa Ginting SE MBA MM MSc, anggota DPRD Sumut Brilian Moktar, anggota DPRD Kota Medan Hasyim SE dan para undangan lainnya.
Tujuan kehadiran tokoh masyarakat ini untuk mempererat tali silaturahmi dan kekompakan untuk semua golongan etnis.
Susanto Lim selaku Lo Cu menyampaikan, Vihara Hindu Dharma Mohopahit sudah berdiri sejak 30 tahun lalu. Meski demikian, mungkin banyak orang yang tidak mengenal vihara ini. Padahal vihara ini sering membantu semua golongan etnis bila ada sakit secara spiritual dibantu oleh Ketua Vihara tanpa pamrih.
Dalam acara ini juga diselenggarakan serah terima dari Susanto Lim kepada Lo Cu baru untuk periode 2016-2017 yaitu O Cui Li dan Wakil Locu Tan Huat Kian dan anggota pengurus (Hiap Li): Ng Se Beng, Goh Pek Siong, Tan Sau Hua, O Cui Huat, Lim Cin Chen, Tan Bun Cun, Goh Kim Chuan, Goh Kim Chai, Nyo Hai Hok, Ng Cin Kuang.
Sementara itu Ketua PSMTI Sumut Tongariodjo Angkasa Ginting dalam sambutannya menyampaikan, segala etnis harus rukun dalam acara apapun. Sementara anggota DPRD Medan Hasyim SE dalam sambutannya ikut mendoakan kesejahteraan segala golongan etnis. (rel/ht)