TIDAK hanya manusia, di dunia hewan, ada banyak spesies yang betina lebih dominan. Bahkan, saking dominannya, sang betina bisa bertindak sebagai pimpinan. Berikut spesies-spesies hewan yang betinanya dominan:
1. Singa
Penguasa rimba, julukan yang diberikan pada singa. Raja rimba memang diberikan untuk singa jantan. Tapi kenyataan yang terjadi di kehidupan singa tidaklah demikian.
Yang sebenarnya menjadi rajanya adalah singa betina. Alasannya karena memang singa betina lah yang memang menjadi dominan di kelompoknya.
Singa hidup secara berkelompok yang disebut dengan prides. Dalam satu grup terdiri dari tiga singa jantan dan 12 singa betina. Tugas untuk berburu dilakukan oleh singa betina.
Singa betina yang berhasil mendapatkan buruan, hanya akan membagi buruannya dengan sesama betina dan anak singa. Peran singa jantan selain untuk kawin adalah menjaga kawanannya dari serangan singa jantan lain.
2. Belalang Sembah
Di dunia serangga, terdapat pemburu yang sangat menakutkan. Pemburu tersebut adalah belalang sembah atau yang dalam bahasa Inggrisnya disebut praying mantis.
Belalang sembah memiliki bentuk yang menyerupai alien dalam film-film. Dilengkapi dengan dua tangannya yang sangat kuat dan tajam untuk mencengkram mangsa.
Belalang sembah di dunia serangga, betina berperan sebagai penguasa. Bahkan belalang sembah jantan pun takut bila berjumpa dengan betina.
Sama seperti gurita, proses kawin belalang sembah menjadi pertaruhan hidup dan mati belalang sembah jantan. Setelah selesai kawin, belalang sembah jantan harus segera kabur sebelum berakhir di dalam perut belalang sembah betina.
3. Gurita
Setiap makhluk hidup kawin untuk meneruskan jenisnya. Tidak hanya manusia, hewan juga butuh yang namanya kawin. Bedanya, di dunia hewan, kawin memiliki tantangan dan resiko yang besar, tidak seperti manusia.
Ada beberapa spesies hewan yang kawin sembari mempertaruhkan nyawanya. Gurita, hewan yang menanggung resiko cukup besar ketika kawin, tapi ini hanya dialami oleh mereka yang jantan.
Gurita dengan kelamin betina, sangatlah dominan dan juga agresif. Setelah kawin, gurita betina memiliki kebiasaan memakan pejantannya. Oleh karena itu, gurita jantan sebisa mungkin jaga jarak atau cepat lari ketika selesai kawin.
4. Nyamuk
Meski bentuknya kecil, jumlah orang yang sudah meninggal akibat gigitan serangga kecil satu ini sudah sangat banyak. Bahkan, nyamuk sudah dianggap sebagai hewan paling berbahaya pertama di dunia karena banyaknya korban yang jatuh akibat penyakit yang mereka tularkan.
Tapi tahukah Anda, nyamuk betina lah yang paling bertanggung jawab atas semuanya? Nyamuk, yang paling dominan adalah betinanya.
Bahkan yang menyedot darah manusia adalah nyamuk betina. Lalu, apa tugas nyamuk jantan? Nyamuk jantan memiliki satu misi yaitu kawin dengan nyamuk betina.
Setelah itu, mereka akan mati dan nyamuk betina yang akan meneruskan misi selanjutnya. Nyamuk betina harus menghisap darah untuk bertelur. Nyamuk membutuhkan protein yang ada di dalam darah untuk bertelur.
5. Topi Antelope
Hewan ini memiliki bentuk seperti kambing, dilengkapi dengan tanduk yang panjang dan tajam. Populasinya yang semakin berkurang, membuat hewan mamalia ini termasuk hewan yang terancam punah. Salah satu jenis antelope, Topi antelope, tinggal di daerah Sahara, Afrika.
Di alam liar, Topi antelope betina begitu dominan. Mereka berhak memilih pasangan hidup. Biasanya, Topi antelope betina akan memilih pejantan yang kuat dan dominan. Ketika dalam musim kawin, Topi antelope betina akan bersaing dengan betina lain untuk mendapatkan pejantan yang dominan. Topi antelope jantan tidak memiliki pilihan selain kawin dengan Topi antelope betina yang menang.
6. Hyena
Hyena adalah hewan pemburu yang sangat terkoordinir. Mereka hidup berkelompok dan sangat pintar mengatur strategi saat berburu makanan.
Di dalam kelompok, hyena yang paling berkuasa adalah yang betina. Begitu berkuasanya hyena betina membuat peneliti penasaran untuk mempelajari hewan pemburu satu ini.
Dari hasil pengamatan, hyena betina memiliki tubuh yang lebih besar, kuat, dan juga dominan ketimbang jantan. Dan yang biasanya dijadikan pemimpin adalah betina yang memiliki ukuran lebih besar dan kuat di antara para betina yang ada.
Satu hal yang menarik dari hyena. Hyena betina ada yang memiliki namanya pseudopenis. Sebuah alat kelamin yang mirip dengan jantan, dengan fungsi yang sama seperti buang air dan kawin. Bila tidak ditemukan jantan, maka hyena betina yang memiliki pseudopenis ini akan berperan sebagai hyena jantan
7. Mole Rat
Meski termasuk dalam keluarga tikus, tikus mole adalah tipe tikus yang berbeda. Tikus mole atau mole rat hidup di bawah tanah yang gelap.
Oleh sebab itulah, tubuh tikus mole berbeda dengan tukus pada umumnya. Tubuh aneh ini, oleh banyak orang dianggap sebagai salah satu hewan dengan wujud terjelek.
Tikus mole sangat mirip dengan serangga, dimana yang betina yang menjadi pengatus segalanya. Di dalam koloni, tikus mole betina memiliki satu pemimpin yang dianggap seperti ratu.
Ratu ini bisa mengatur koloninya untuk beranak atau tidak. Ukuran tikus mole betina yang lebih panjang dan berat memungkinkan mereka untuk mendominasi pejantan.
8. Lebah
Jangan hanya tahu mengkonsumsi madunya saja, kita perlu tahu bagaimana pola kerja dan hidup dari lebah. Kita tahu bahwa ratu lebah yang berperan sebagai pemimpin.
Lebah lainnnya berfungsi sebagai lebah pekerja. Lebah pekerjanya sendiri dibagi dua, jantan dan betina, dimana tugas mereka juga berbeda.
Lebah pekerja jantan dan betina memiliki tugas yang berbeda. Lebah jantan yang disebut sebagai drone tidak memiliki alat penyengat dan tugasnya hanya satu yakni kawin dengan ratu lebah.
Sudah tahu tugas lebah jantan, jadi kalian sudah bisa menebak tugas dari lebah betina. Lebah betina bertugas mengumpulkan nektar, membersihkan sarang, membangun sarang, dan menjaga larva lebah.
9. Laba-Laba
Laba-laba memang makhluk yang mengerikan, tapi, kalian harus jauh lebih takut pada yang betina ketimbang yang jantan.
Laba-laba, khususnya betina, jauh lebih dominan daripada yang jantan. Dari ukurannya saja, laba-laba betina memiliki ukuran yang jauh lebih besar daripada yang jantan.
Yang betina juga biasanya memiliki bisa yang lebih kuat ketimbang jantan. Bahkan ada spesies laba-laba yang akan memangsa jantannya setelah kawin, spesies laba-laba tersebut adalah Black Widow. (bms/ttn/es)