Rute Kualanamu-Kertajati Ditutup

rute-kualanamu-kertajati-ditutup

Kualanamu, (Analisa). Maskapai Citilink anak perusahaan Garuda Indonesia grup menuntup layanan penerbangan untuk rute Kualanamu-Kertajati Jawa Barat, mulai 26 Juli 2019.

Dengan ditutupnya layanan rute ini maka koneksi dua bandara untuk mas­kapai Citilink terputus sampai batas waktu yang tidak ditentukan.

Padahal Citilink sebelumnya mem­buka koneksi wilayah layanan pener­bangan baru Kertajati–Kualanamu pada 9 November 2018. Melayani setiap hari penerbangan rute Kualanamu-Kertajati untuk membuka koneksi hubungan wila­yah terutama untuk menunjang potensi pariwisata kedua wilayah.

Selain itu juga mempermudah akse­si­bilitas dan konektivitas masyarakat di Sumatera Utara maupun Jawa Barat, para masyarakat dari Kabupaten Maja­lengka dengan Kota medan dan tentu­nya dapat menumbuhkan industri pari­wisata kedua daerah.

Station Manager Citilink Kualanamu Defri yang dikonfirmasi Analisa seluler, Jumat (26/7) sore. Membenarkan pe­nutupan layanan rute ini. "Ya, ditutup sejak hari ini (Jumat, 26 Juli 2019). Sam­pai batas waktu yang tidak diten­tukan," terangnya.

Disoal alasannya, ia tidak bisa men­jelaskan. “Silakan ditanya ke pusat kare­na itu wewenang mereka,” sebutnya lagi.

Informasi yang dihimpun penutupan layanan rute dua wilayah itu diduga akibat dampak sepinya penumpang yang mengakibatkan perusahaan meru­gi, terlebih lagi bulan ini merupakan ma­sa low season hingga layanan ditutup.

Selain menutup rute layanan Kuala­namu-Kertajati, Citilink juga diinfor­masikan menutup layanan rute pener­bangan keempat kota lainnya masing-masing Kertajati-Denpasar, Kertajati-Pekanbaru, Kertajati-Palembang dan Kertajati–Surabaya. (kah)

()

Baca Juga

Rekomendasi