Angka Kematian Akibat Virus Corona Bertambah Jadi 106 Orang

Angka Kematian Akibat Virus Corona Bertambah Jadi 106 Orang
Ilustrasi (Foreign Policy)

Analisadaily.com, China - Korban meninggal dunia akibat wabah virus corona di China bertambah. Terbaru, 106 orang dilaporkan meninggal dunia akibat virus corona.

Dilansir dari Antara, Selasa (28/1), jumlah tersebut naik. Sebelumnya dilaporkan 81 orang meninggal dunia, sedangkan kasus yang terkonfirmasi juga bertambah.

Hingga 27 Januari 2020, total kasus virus corona yang terkonfirmasi 4.515. Jumlah ini bertambah dari sebelumnya 2.835. Hal ini dilaporkan oleh Komisi Kesehatan Nasional.

Terkait wabah virus corona, Kota Tanghsan di China mengumumkan, seluruh alat transportasi umum dalam kota dihentikan. Langkah ini sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona baru.

Pengumuman itu diunggah pada situs resmi Pemerintah Kota Tanghsan. Kota ini terletak di Provinsi Hubei Utara, kota terbesar memproduksi baja di China.

(RZD)

Baca Juga

Rekomendasi