Pelesiran ke Dubai, Nasri Terancam Dipecat Anderlecht

Pelesiran ke Dubai, Nasri Terancam Dipecat Anderlecht
Samir Nasri (Give Me Sport)

Analisadaily.com, Brussel - Samir Nasri terancam dipecat oleh Anderlecht akibat melakukan perjalanan tanpa izin keluar negeri.

Gelandang berusia 32 tahun itu bergabung ke Anderlecht bulan Juli dengan status bebas transfer dari West Ham United. Namun kontraknya terancam diakhiri dalam beberapa hari ke depan akibat kesalahan yang ia lakukan.

Menurut laporan Give Me Sport, Senin (20/4), Nasri tidak memberi tahu pihak klub ketika dirinya terbang ke Dubai, Uni Emirat Arab.

Padahal seluruh pemain Anderlecht diminta mengonfirmasi pergerakan dan jadwal latihan mereka selama libur akibat wabah corona (Covid-19). Ia menjadi satu-satunya yang tidak menaati aturan tersebut.

Setelah mengetahui kariernya terancam, Nasri berharap masih diberi kesempatan oleh mantan rekan satu timnya di Manchester City, Vincent Kompany, yang kini menjabat sebagai pelatih Anderlecht.

Namun sekali lagi apa yang dilakukan pemain asal Perancis itu tergolong fatal karena pihak klub ingin selalu mengetahui rutinitas para pemainnya di tengah wabah corona yang semakin mengkhawatirkan.

Baca Juga

Rekomendasi