Jalan rusak (Analisadaily/Fransius Simanjuntak)
Analisadaily.com, Simalungun - Kurang lebih 2 Kilometer (Km) Jalan Sibungabunga, mulai dari Simpang Parmonangan-Nagori (desa) Sibungabunga, Kecamatan Jorlang Hataran, Simalungun, rusak hingga menganggu pengguna jalan.
"Aspal terkelupas dan berlubang-lubang hingga menganggu kenyamanan pengguna jalan," ujar warga bernama J Manik kepada wartawan di Jalan Sibungabunga, selasa (1/12).
Jalan Sibungabunga merupakan jalan protokol untuk mengangkut hasil-hasil pertanian dari 5 Nagori Sibungabunga, Parmonangan, Jorlang Hataran, Diparhataran, dan Paneombean Huta Urung menuju Pematangsiantar.
"Warga kerap mengeluh karena badan jalan dihiasi lubang, khususnya pada saat tergenang air dan sebagain badan jalan tinggal batu pada ukuran besar," katanya.
J Manik mengakui, warga sudah kerap berupaya memperbaiki badan jalan yang berlubang dengan bergotongroyong dan swadaya agar kondisi jalan layak dilalui, namun upaya tersebut tidak bertahan lama, kondisi jalan kembali rusak.
Warga berharap kepada instansi terkait agar Jalan Sibungabunga diperbaiki, sehingga transportasi pengangkutan hasil-hasil pertanian dan aktifvitas sosial masyarakat menuju ke dan dari beberapa desa di Kecamatan Jorlang Hataran lancar.
(FHS/RZD)