Kota Medan Diharap Semakin Maju dan Bersih

Kota Medan Diharap Semakin Maju dan Bersih
Wakil Wali Kota Medan Aulia Rachman foto bersama Pengurus Daerah Persatuan Pemuda Melayu Indonesia (PD PPMI) Kota Medan. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Pengurus Daerah Persatuan Pemuda Melayu Indonesia (PD PPMI) Kota Medan memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW sekaligus menyambut Ramadan 1442 Hijriyah di Masjid Jamik Simpang Atap, Medan Labuhan. Acara itu dihadiri Wakil Wali Kota Medan, Aulia Rachman.

Ketua PD PPMI Kota Medan, Yans Abdullah mengatakan, suatu kegembiraan bagi kita anak Melayu, bahwa Wakil Walikota medan yang hadir di Masjid ini merupakan putra daerah dari Medan Utara.

Kata dia, menjadi sejarah bagi masyarakat Medan Utara, khususnya, bagi masyarakat Melayu Deli di wilayah Medan Utara ada 3 orang tokoh Masyarakat Melayu Medan Utara yang membuat catatan sejarah di Kota Medan yang menjadi orang penting.

Diantaranya Ayahanda Bachtiar Djafar, yang pernah menjadi Wali Kota Medan selama 2 periode, kemudian ayahanda Muhyan Tambuse, mantan Sekda Provinsi Sumatera utara selama 6 tahun dan yang ketiga, Aulia Rachman.

"PPMI Kota Medan siap mengawal dan menjaga segala program kerja serta visi dan misi dari Wali Kota dan wakil Wali Kota Medan, khususnya program kerja yang sangat bermanfaat bagi kepentingan hajat hidup masyarakat Kota Medan," kata Yans, Senin (12/4).

"Kami sangat berharap, Kota Medan menjadi kota yang semakin maju dan metropolitan, kota yang bersih, kota yang aman dan nyaman, kota yang religius dan ramah bagi setiap tamu, turis ataupun investor yang akan menanamkan investasi nya bagi kemajuan Kota Medan dibawah kepemimpinan Bapak Bobby Nasution dan Bapak Aulia Rachman," ucapnya.

Aulia Rachman berharap warga dapat memberikan data dan informasi yang benar terkait kondisi yang terjadi di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing, sehingga Wali Kota bersama dirinya dapat melakukan perubahan.

Menurut Aulia, tanggungjawab mereka saat ini sangat berat, sebab harus bisa membuat masyarakat merasa aman, kesehatannya ter-cover dengan baik serta pendidikannya juga terjamin.

"Guna memujudkan hal ini, kami harus didukung ASN yang berkualitas, bekerja keras serta bertanggungjawab penuh atas tugas yang diberikan sehingga masyarakat dapat merasakan manfaatnya," ujarnya.

Ia juga mengatakan, Wali Kota bersama dirinya ingin membuat data yang valid. Untuk itu camat, lurah dan kepling harus mendata warganya dengan sebaik-baiknya dengan pendataan yang dilakukan nantinya akan diketahui berapa jumlah warga yang miskin maupun mampu, penyandang disabilitas serta meninggal maupun kondisi warga lainnya.

"Data valid ini sangat dibutuhkan, sehingga apabila nanti ada bantuan tentunya penyalurannya akan tepat sasaran, sehingga tidak ada lagi warga yang tidak mendapatkan bantuan padahal warga yang bersangkutan sangat membutuhkan bantuan," tuturnya.

Dia menambahkan, seluruh masjid menjadi tempat edukasi dan belajar anak-anak.

"Kita akan buat masjid menjadi tempat edukasi," tambahnya.

(JW/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi