Tampilan Baru Sempurnakan Pengalaman Pengguna Dompet Digital

Tampilan Baru Sempurnakan Pengalaman Pengguna Dompet Digital
Tampilan baru (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Jakarta - DANA terus berinovasi. Teranyar, mengembangkan tampilan antarmuka (UI) versi terbaru untuk memperkaya pengalaman pengguna (UX) dalam bertransaksi digital melalui DANA v.2.0.

“Inklusi teknologi finansial, yang berperan penting dalam meningkatkan kontribusi ekonomi digital nasional, akan terwujud apabila kepercayaan dan literasi masyarakat Indonesia terhadap manfaat yang dihadirkannya menguat,” kata CEO dan Co-Founder DANA, Vince Iswara, di hadapan para partisipan gelaran diskusi virtual DANA Tech Talk edisi perdana, Jumat (27/8).

Pengembangan tampilan antarmuka (UI) membawa peran besar dalam memberikan nilai di setiap pengalaman pengguna (UX) dalam bertransaksi digital. Peranan ini diakui pula oleh beberapa studi seperti Forrester Research di tahun 2019 dalam laman websitenya yang menyatakan bahwa optimasi UI/UX sangat penting untuk sebuah aplikasi dalam mengantarkan pengguna pada tujuan mereka.

Dalam studi tersebut dikatakan pula apabila UI/UX yang optimal dapat mendorong keinginan transaksi pengguna sebesar 14,4% dan juga mampu mempertahankan retensi pengguna sampai 15,8%.

Oleh karena itu, pengembangan DANA v.2.0 merupakan upaya dalam menjembatani dan memahami basis pengguna di era digital yang memiliki karakteristik unik dengan kebutuhan yang makin kompleks.

Berpijak pada komitmen tersebut, DANA v.2.0 menghadirkan sejumlah pembaruan pada beberapa aspek yang menjadi pilar sebagai dompet digital yang aman dan tepercaya (trusted), bersahabat dan ramah pengguna (friendly), serta mudah dan selalu siap diandalkan (accessible).

Peranan pengembangan UI/UX untuk mengakomodir kebutuhan sekaligus menjaga kepercayaan pengguna juga ditanggapi senada Borrys Hasian yang dikenal sebagai Design Innovation Consultant & Design Sprint Expert.

“Setiap penyedia layanan keuangan harus selalu adaptif dalam menanggapi kebutuhan pengguna yang senantiasa berubah-ubah,” ujrnya.

(JW/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi