179 WBP Rutan Tarutung Ikuti Vaksinasi Covid-19

179 WBP Rutan Tarutung Ikuti Vaksinasi Covid-19
Vaksinasi warga binaan pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Tarutung di Aula Rutan, Selasa (19/10). (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Tarutung - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara menggelar vaksinasi Covid-19 terhadap 179 orang warga binaan pemasyarakatan, Selasa, (19/10).

Vaksinasi ini bekerjasama dengan
Komando Distrik Militer 0210 /TU dan Pusat Kesehatan Masyarakat Sitadatada Tapanuli Utara serta berjalan sesuai protokol kesehatan.

Kepala Rutan Kelas IIB Tarutung, Leonard Silalahi menjelaskan, dari 179 orang, 163 vaksinasi tahap I dan 16 orang vaksinasi tahap II.

Ia mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Kodim 0210 TU dan Puskesmas Sitadatada Taput atas vaksinasi terhadap warga binaan pemasyarakatan.

"Saya berharap kedepan vaksinasi terhadap warga binaan pemasyarakatan ini bisa terus berkelanjutan," harapnya.

(CAN/QQ/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi