Hadapi Tantangan Memasak, Cookpad Hadirkan Solusi dari Dapur Sendiri

Hadapi Tantangan Memasak, Cookpad Hadirkan Solusi dari Dapur Sendiri
Cookpad Hadirkan Solusi dari Dapur Sendiri (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Setelah 10 tahun konsisten hadir di Indonesia untuk mendukung kegiatan memasak sehari-hari keluarga di Indonesia, Cookpad Indonesia semakin mendekatkan diri dengan para penggunanya.

Hal ini terkristalisasi salah satunya dalam kegiatan kunjungan ke Sumatera Utara (Sumut) yang dilakukan pada September 2022. Turut hadir dalam kunjungan tersebut, Soegianto selaku CEO Cookpad Indonesia.

“Kami menyambut dengan suka cita akan eksistensi pengguna Cookpad di Sumut. Kehadiran dan karya mereka memberi warna tersendiri, mengingat kuliner di provinsi ini yang sangat khas dan resep-resepnya tentu sangat dicari oleh para pengguna yang berdomisili di seluruh Nusantara,” katanya, Jumat (23/9).

Sebagai perusahaan global berbasis aplikasi yang beroperasi di lebih dari 70 negara dengan 33 bahasa, Cookpad mengusung misi “Membuat masak sehari-hari makin menyenangkan”, karena Cookpad percaya bahwa memasak adalah kunci menuju kehidupan yang lebih bahagia dan lebih sehat bagi manusia, komunitas, dan planet ini.

Cookpad mendukung seluruh pengguna di seluruh dunia untuk membantu satu sama lain dengan berbagi resep dan tips memasak.

“Cookpad digunakan oleh para koki rumahan (home cook) di seluruh dunia, untuk mencari inspirasi resep memasak harian menggunakan bahan yang ada di rumah, membantu menyelesaikan permasalahan saat memasak dan menghubungkan sesama pengguna untuk berinteraksi seputar kegiatan memasak,” ungkap Soegianto.

Ditambahkannya, Cookpad digunakan setiap bulannya oleh lebih dari 10 juta pengguna dan mengoleksi lebih dari 2,5 juta resep yang dibagikan oleh para home cook di seluruh Indonesia.

“Seluruh resep ini merupakan kreasi nyata dari sebuah masakan yang diolah sendiri di dapur mereka masing-masing dengan segala keterbatasannya. Bagi pengguna lain yang memiliki permasalahan memasak yang sama, resep ini justru membantu mereka menciptakan sebuah masakan baru yang bisa menambah pengalaman memasaknya,” sebutnya.

Cookpad menyadari, memasak adalah aktivitas yang sudah dilakukan manusia jutaan tahun silam dan menjadi hal penting dalam kehidupan manusia karena proses memasak dan mengolah makanan dapat mempengaruhi hidup seseorang.

Memasak bukan sekedar mengolah bahan untuk menghasilkan sebuah makanan, aktivitas memasak sehari-hari pun seharusnya tak hanya mengenyangkan tetapi juga harus menyenangkan. Memasak adalah sebuah proses yang melibatkan banyak aspek didalamnya.

Dimulai dari pemilihan bahan-bahan yang baik, merancang ide kreasi masakan yang disesuaikan dengan kebutuhan atau permintaan keluarga, mengolah bahan menggunakan alat-alat masak yang mendukung proses memasak sampai kepada hasil akhir, yaitu masakan yang baik, bermanfaat bagi tubuh dan membawa kebahagiaan bagi mereka yang menyantapnya.

Fitur Cookpad untuk solusi masak setiap hari

Sebagai aplikasi resep masakan, Cookpad merancang produk untuk membuat rutinitas masak sehari-hari jadi lebih menyenangkan. Layaknya seorang teman, Cookpad hadir setiap saat untuk membantu menyelesaikan permasalahan seputar kegiatan perdapuran. Berbagai fitur dalam aplikasi

Cookpad, salah satunya adalah:

  • Apa Isi Kulkasmu?
  • Cari resep berdasarkan nama bahan, agar kamu bisa mudah mengolah bahan yang ada di kulkasmu saat ini.
  • Ingin Makan Apa?
  • Inspirasi masak sesuai suasana hati.
  • Bahan Pilihan Untukmu
  • Panduan masak dengan bahan yang sedang musim/melimpah di pasaran, plus ide kombinasi bahan dan cara masaknya.
  • Resep Teruji
  • Pilihan resep anti gagal yang sudah dicoba oleh komunitas Cookpad.
“Saat kita memilih untuk memasak sendiri di rumah, itu sama dengan kita berkontribusi memutar suplai rantai makanan. Secara luas, kita membantu para petani untuk terus menanam bahan pangan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan masyarakat yang mengolah bahan tersebut juga berperan menjaga keanekaragaman bahan pangan secara berkelanjutan,” tandasnya.

(REL/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi