FIT HUB Perkenalkan CLASS HUB, Layanan Kelas Outdoor Fitness

FIT HUB Perkenalkan CLASS HUB, Layanan Kelas Outdoor Fitness
FIT HUB Perkenalkan CLASS HUB (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Jakarta – FIT HUB sebagai penyedia gym premium menghadirkan layanan terbarunya yaitu kelas fitness outdoor ‘CLASS HUB’ guna semakin mendukung gaya hidup sehat dan mendorong minat masyarakat terhadap olahraga.

Layanan baru ini merupakan sarana bagi peserta untuk menemukan komunitas dan berbagi perjalanan olahraga mereka bersama kelompok dengan minat yang sama.

CLASS HUB menyediakan berbagai macam kelas bagi seluruh masyarakat yang tertarik untuk tetap aktif dan menantang kebugaran fisik, mulai dari kelas Yoga, Zumba, Pound, Cardio Dance, Freestyle Dance, HIIT (High Intensity Interval Training), Core, dan masih banyak lagi.

Pada 16-18 Desember 2022, CLASS HUB kembali menyelenggarakan sesi ketiganya dengan kelas Pound, Kapha Yoga, Vinyasa Yoga & Zumba di Kemang, Jakarta Selatan. Kedepannya, CLASS HUB akan digelar setiap minggu dengan variasi kelas dan lokasi yang beragam. Peserta dapat melakukan registrasi secara offline maupun online di laman resmi CLASS HUB.

Timothy Situmeang, selaku Senior Growth Manager FIT HUB, Jumat (16/12) mengatakan, “Kami memahami bahwa minat olahraga masyarakat dapat didasari oleh berbagai faktor, salah satunya adalah suasana atau lingkungan serta support system yang mendukung semangat masyarakat untuk berolahraga. Untuk itu, kami meluncurkan layanan kelas olahraga terbaru CLASS HUB yang berfokus pada penyediaan kelas olahraga outdoor dimana peserta dapat menemukan kelompok dengan minat olahraga yang sama.”

“Seluruh kelas di CLASS HUB dirancang sedemikian rupa untuk memberikan pengalaman olahraga yang menyenangkan guna menunjang gaya hidup aktif. Kami harap konsep suasana outdoor dan support system yang sejalan dapat semakin mendorong semangat masyarakat untuk berolahraga.”

Berdasarkan hasil survei Modul Sosial Budaya Pendidikan (MSBP) BPS tahun 2018, angka partisipasi masyarakat berolahraga secara nasional adalah 31,39%. Artinya penduduk berusia mulai 10 tahun ke atas yang melakukan olahraga dalam seminggu terakhir menurut provinsi baru mencapai 1/3 dari penduduk Indonesia.

Di sisi lain, hasil survei yang dilakukan oleh YouGov tahun 2021 lalu menemukan bahwa sebanyak 47% warga Jakarta, Tangerang, dan Bekasi melakukan kegiatan olahraga satu hingga dua kali dalam seminggu. Di samping itu, 54% memilih untuk berolahraga di taman atau lapangan terbuka untuk mencari suasana baru.

Oleh karena itu, CLASS HUB hadir untuk meningkatkan minat masyarakat dalam berolahraga. CLASS HUB juga menyediakan kelas privat yang dapat disesuaikan dengan preferensi serta kebutuhan tiap kelompok, seperti untuk acara keluarga, acara kantor, atau olahraga kelompok, sehingga semakin banyak masyarakat bisa menikmati pengalaman olahraga yang seru dan menyenangkan bersama komunitasnya.

Baca Juga

Rekomendasi