Kemenag Sumut Siap Menyelenggarakan Pemberangkatan Jemaah Haji

Kemenag Sumut Siap Menyelenggarakan Pemberangkatan Jemaah Haji
Kepala Bidang Haji Dan Umrah Kanwil Kemenag Sumut, Zulfan Efendi (Analisadaily/Kali H Harahap)

Analisadaily.com Kualanamu - Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara (Sumut) siap menyambut dan menyelenggarakan pemberangkatan jemaah haji 1444 H/ Tahun 2023.

"Alhamdulillah kita sudah siap menyambut dan menyelenggarakan haji diperkirakan masuk pada pertengahan Mei 2023."kata Kepala Bidang Haji Dan Umrah Kemenag Sumut H Zulfan Efendi di Bandara Kualanamu, Kamis (12/1).

Kata dia, pihaknya saat ini berpacu dengan waktu, pasalnya, diperkirakan proses pemberangkatan jemaah dipercepat."Sesuai dengan hasil koordinasi dengan Dirjen Haji pusat, kloter pertama jemaah haji di tanggal 23 Mei 2023"terangnya.

Tentunya dari melihat jadwal ini tinggal kurang lebih tiga bulan lagi waktu normal, konon lagi kita masuk puasa di Maret serta Idulfitri pertengahan April 2023."tambahnya.

Maka tidak ada kata lain, sejauh ini terus melakukan persiapan sehingga nanti pada hari pelaksanaan tidak ada kendala suatu apapun".harapnya.

Disoal nama-nama peserta calon jemaah haji Sumut, kata dia, kuota yang diberikan sebayak 8.168 jemaah akan muncul disistem paling lama akhir Januari 2023.

"Saat ini kita masih menunggu dikeluarkan pihak Dirjen Haji pusat ke Kanwil Kemenag Sumut, selanjutnya kita sebar ke kabupaten/kota"sambungnya.

Setelah itu nanti para calon jemaah yang sudah muncul nama pesertanya maka disuruh melakukan pelunasan ongkos naik haji (ONH) itupun tidak lama.

Terkait pelaksanaan haji 2023 menurutnya dalam kondisi normal. Artinya, tidak ada pembatasan umur seprti tahun sebelumnya.

"Masa pemberangkatan jemaah haji tahun 2022 karena masih pandemi batasan maksimal usia 65 tahun.Nah, untuk tahun 2023 ini tidak ada batasan usia.Hal ini hasil koordinasi pemerintahan Indonesia melalui Kementerian Agama bersama kerajaan Arab Saudi."sebutnya.

Maka untuk tahun ini Sumut sebanyak 21 kloter dari yang sebelumnya masa pandemi 10 kloter.Jadi untuk tahun ini lebih panjang kinerjanya hampir satu bulan baik proses pemberangkatan dan pemulangan.

Intinya, Kanwil Kemenag Sumut siap menyambut para calon jemaah haji ini apalagi kondisi asrama haji saat ini juga sudah makin bagus, pungkasnya.

(KAH/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi