Satlantas Polres Amankan Tiga Sepeda Motor Knalpot Blong

Satlantas Polres Amankan Tiga Sepeda Motor Knalpot Blong
Personel Polsek Air Batu dan Pos lantas mengamankan tiga unit sepeda motor milik remaja, Sabtu (1/4) (Analisadaily/Arifin)

Analisadaily.com, Kisaran - Pos Lantas Polsek Air Batu melaksanakan patroli mengantisipasi balap liar dan memastikan keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas.

"Ada tiga unit sepeda motor knalpot blong kita amankan dari anak-anak remaja yang kita duga septor tersebut akan digunakan untuk balap liar," kata Kasat Lantas Polres Asahan, AKP Galih R Hariomursid, Minggu (2/4).

Personel dapat memastikan Kamseltibcar di wilayah hukum Polres Asahan. Dari hasil yang dicapai dari kegiatan patroli ini adalah timbulnya efek jera bagi anak-anak remaja sehingga tidak ikut melakukan balap liar yang dapat mengganggu pengendara lain.

"Kami berharap kepada anak-anak remaja agar jangan ikut melakukan balap liar yang dapat mengancam keselamatan dirinya dan penggunaan jalan lainnya," jelas Galih.

Dia berharap kepada pengguna jalan agar memberitahukan kepada Pos Lantas terdekat bila ada menemukan anak-anak remaja yang hendak melakukan balap liar.

"Kalau ada melihat anak-anak berkumpul di jalanan dengan kegiatan tidak jelas ditambah lagi ada pertanda mau balap liar mohon beritahukan ke petugas yang ada di Polsek maupun pos lantas terdekat, agar kami bisa langsung turun ke lokasi," katanya.

Setelah dilakukan patroli pada malam hari, dan situasi arus lalulintas di jalan perkebunan Pulahan dan sekitar wilayah pos lantas Air Batu dalam keadaan aman dan terkendali.

"Di samping mengantisipasi balap liar dan mencegah terjadi lakalantas, kami mengantisipasi terjadinya kejahatan kriminal pada malam hari yang tidak diinginkan," ujarnya.

(ARI/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi