Mencipatkan Guru Hebat di Batubara Melalui KKG Berkualitas

Mencipatkan Guru Hebat di Batubara Melalui KKG Berkualitas
Berbagi praktik baik dan evaluasi diseminasi Program PINTAR bagi 41 Kelompok Kerja Guru (KKG) (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Batubara - Dinas Pendidikan Kabupaten Batubara bersama Tanoto Foundation melakukan kegiatan berbagi praktik baik dan evaluasi diseminasi Program PINTAR bagi 41 Kelompok Kerja Guru (KKG).

Kegiatan diselenggarakan pada Selasa (16/5) di Aula Rumah Dinas Bupati, dan merupakan upaya untuk menilai efektivitas penyebarluasan Program PINTAR sebagai kontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah Batibara dengan melibatkan 82 fasilitator dari gugus KKG.

Partisipasi 82 fasilitator dan pengurus dari 41 KKG menjadi indikasi komitmen yang kuat dalam meningkatkan pendidikan di Kabupaten Batubara.

Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Batubara, dalam arahannya yang diwakili Rahmad Zein, Ketua Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan, menyampaikan, Program PINTAR Tanoto Foundation telah memberikan kontribusi signifikan dalam mendukung pendidikan di Kabupaten Batubara.

Melalui program ini, berbagai kegiatan telah dilakukan untuk meningkatkan kapasitas kepala sekolah, guru dan siswa, serta memperluas aksesibilitas terhadap pendidikan berkualitas.

“Dengan melibatkan 41 KKG dalam diseminasi program ini, diharapkan setiap pengurus KKG dapat memaksimalkan potensi yang ada, sehingga upaya peningkatan kualitas pendidikan dapat dirasakan manfaatnya oleh sebanyak mungkin sekolah dan guru di wilayah KKG,” sebutnya.

Evaluasi diseminasi program ini menjadi momen penting untuk mengukur dampak program PINTAR Tanoto Foundation. Pertemuan ini dimaksudkan sebagai wahana pengumpulan masukan dari pihak terkait seperti pengurus dan fasilitator KKG.

Berbagi praktik baik dan evaluasi diseminasi Program PINTAR bagi 41 Kelompok Kerja Guru (KKG)
Tujuan utamanya adalah untuk refleksi kendala dan keberhasilan program diseminasi, mengidentifikasi area yang perlu diperbaiki dan memastikan tujuan penyebarluasan yang direncanakan dapat tercapai dengan baik.

Felly Ardan, District Coordinator Tanoto Foundation menyampaikan, KKG adalah sebagai salah satu upaya penting dalam meningkatkan kualitas guru di Indonesia, khususnya di Kabupaten Batubara.

“Melalui forum ini diharapkan akan tercipta kerja sama antara guru-guru di suatu wilayah atau sekolah, dengan tujuan untuk saling berbagi pengetahuan, pengalaman, dan berdiskusi tentang permasalahan yang terkait pembelajaran dan pengajaran,” ucapnya.

Melalui program berbagi praktik baik yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kabupaten Batubara, guru-guru dapat saling belajar, mendapatkan wawasan baru dan menerapkan praktik terbaik dalam lingkungan kerja mereka.

“Dengan penguatan oleh Dinas Pendidikan, diharapkan program ini dapat memberikan dampak signifikan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan prestasi siswa di Kabupaten Batubara,” sebutnya.

Dengan adanya evaluasi diseminasi program PINTAR Tanoto Foundation dan pelaksanaan program berbagi praktik baik ini, diharapkan pendidikan di Kabupaten Batubara dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang nyata bagi para siswa dan masyarakat.

Dalam kesempatan ini juga dihadiri oleh Dolli Siregar selaku Kasi PTK DIKDAS, Susilawati selaku Kasi PTK PAUD Dinas Pendidikan Kabupaten Batubara, dan Fasilitator Tanoto Foundation, Hinextri Pasaribu.

(REL/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi