Pewushu Medan Raih 3 Medali Perak dan 3 Perunggu di Kejuaraan Dunia

Pewushu Medan Raih 3 Medali Perak dan 3 Perunggu di Kejuaraan Dunia
Para atlet wushu Kota Medan diabadaikan bersama pelatih usai pertandingan (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Prestasi membanggakan ditorehkan empat atlet wushu dari Kota Medan pada ajang keuaraan dunia yang bertajuk "9th World Kungfu Championships Emeishan 2023 " di Emeishan, China, 23-28 Agustus.

Keempat atlet yang membawa bendera Timnas Wushu Indonesia itu sukses membawa pulang enam medali, 3 medali perak dan 3 perunggu.

Tiga medali perak yang diraih para pewushu Medan tersebut masing-masing melalui Charles Sutanto yang turun pada nomor men’s yongchunquan (wing chun) grup D, Erick Citra Loeis pada nomor men’s other taijiian routines grup D, dan Alexandra Dwi Putri pada nomor women’s other southern routines grup D.

Kemudian tiga medali perunggu diperoleh melalui Lazuardi Jana Viro yang bertanding pada nomor men’s other nanquan routines grup C dan men’s other double-weapon routines grup C, serta Erick Citra Loeis pada nomor men’s yang style grup D.

Ketua Pengurus Kota (Pengkot) Wushu Indonesia (WI) Medan, Harianto mengatakan, raihan prestasi atlet dalam "9th World Kungfu Championships Emeishan 2023 " melampaui target. “Tentu ini sangat membanggakan, melihat keseriusan dan kerja keras atlet dalam latihan selama ini,” kata Harianto dalam pers rilisnya, Rabu (13/9/2023).

Harianto juga menjelaskan, di berbagai event nasional maupun internasional, atlet-atlet wushu Medan selalu bisa menunjukkan prestasi terbaiknya. “Ini menunjukkan pewushu Medan semakin bereputasi dan mempunyai daya saing di kancah internasional,” katanya.

Prestasi tersebut tidak bisa lepas dari peran sesepuh wushu Indonesia, Master Supandi Kusuma yang telah merelakan sasana Yayasan Kusuma Wushu Indonesia untuk tempat latihan para atlet.

Selain memberikan apresiasi kepada para pewushu, Harianto berterimakasih kepada duet pelatih Fredy Wijaya dan Venecius Kang yang sudah bekerja keras mengantarkan atletnya meraih prestasi membanggakan.

Harianto berharap prestasi tersebut menjadi motivasi atlet Medan lainnya. "Kami berharap prestasi yang diraih Charles Sutanto, Erick Citra Loeis, Alexandra Dwi Putri dan Lazuardi Jana Viro dapat ditiru oleh pewushu Medan lainnya," kata Harianto.

Harianto mengucapkan terimakasih kepada Pengprov WI Sumut yang dipimpin Darsen Song dan KONI Sumut pimpinan John Lubis yang telah memfasilitasi para atlet mengikuti kejuaraan dunia "9th World Kungfu Championships Emeishan 2023 ".

"Saya senang dan bangga atlet Medan bisa menyumbangkan medali bagi Kontingen Indonesia. Terima kasih pak Ketum Pengprov WI Sumut dan Ketum KONI Sumut yang telah memberikan perhatian terhadap atlet-altet wushu Medan," kata Harianto.

(BBG/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi