Pertama di Medan, Showroom dan Pusat Layanan Eksklusif Electrolux

Pertama di Medan, Showroom dan Pusat Layanan Eksklusif Electrolux
Eddy Susanto (Branch Manager Sumatera Utara), Veny Alamsyah (Service Operation Manager), Iffan Suryanto (Presiden Director), Fachrrurozy Alhamdani (Head of Product Manager), Peggy E Anastasia (Head of Marketing) (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Jakarta - Electrolux Indonesia membuka showroom eksklusif pertama dan pusat layanan di kota Medan, sebagai bagian dari rencana perusahaan untuk lebih dekat dengan konsumen di kota terbesar ketiga di Indonesia.

Terletak di Jalan Asia Nomor 147, simpang Jalan Logam, showroom eksklusif dan pusat layanan Electrolux buka dari Senin hingga Sabtu dari pukul 09.00 hingga 18.00 WIB.

“Pembukaan showroom eksklusif dan pusat layanan pertama ini membawa Electrolux, sebagai perusahaan yang telah berusia lebih dari satu abad digerakkan oleh tujuan untuk Wujudkan Kehidupan yang Lebih Baik, lebih dekat dengan konsumen dimana menginspirasi semua orang untuk hidup lebih berkelanjutan sesuai visi misi Electrolux,” kata Iffan Suryanto, Presiden Direktur Electrolux Indonesia, Kamis (26/10.

Konsumen dapat merasakan pengalaman one-stop shop mulai dari pembelian rangkaian produk Electrolux — dapur, cucian, aksesori lantai, aksesori udara, peralatan perawatan air, aksesori, dan suku cadang, serta layanan purna jual premium untuk seluruh rangkaian produk kami. Electrolux juga menyediakan layanan rumah demi kenyamanan konsumen.

“Electrolux akan melakukan investasi dalam periklanan di kota Medan untuk mendukung pertumbuhan penjualan produk Electrolux lewat media komunikasi digital dan non-digital,” tambah Peggy E Anastasia, Head of Marketing Electrolux Indonesia.

Dalam waktu dekat, Electrolux akan menawarkan berbagai macam promo crazy deals untuk produk-produk tertentu dengan periode tertentu pula.

Showroom eksklusif dan pusat layanan dan Electrolux melengkapi 91 pusat layanan resmi yang ada di seluruh Indonesia, yang hanya menyediakan layanan purna jual. Untuk memperluas jangkauan layanan dukungan kepada konsumennya di Medan, Electrolux berencana membangun beberapa showroomeksklusif dan pusat layanan lagi di beberapa tahun ke dapan.

Dalam jangka panjang, Electrolux juga berencana mendirikan pusat layanan dan showroom eksklusif di kota-kota besar di Indonesia seperti Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Bali, Palembang, dan Makassar.

“Showroom eksklusif dan pusat layanan juga bertujuan untuk mendukung pertumbuhan penjualan kami di Indonesia, yang didorong oleh rasa ingin memiliki pengalaman kehidupan lebih baik dan maanfat lebih banyak jika menggunakan produk Electrolux,” Iffan menambahkan.

Selain pengalaman layanan yang ditingkatkan dan premium, konsumen Electrolux dapat menikmati perpanjangan garansi selama 6 bulan, better living kit gratis untuk setiap pembelian (selama persediaan masih ada), dan hadiah (hanya untuk produk tertentu).

(JW/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi