Garuda Indonesia Gandeng Hyundai dalam Layanan Penumpang Pesawat Udara

Garuda Indonesia Gandeng Hyundai dalam Layanan Penumpang Pesawat Udara
Garuda Indonesia Gandeng Hyundai dalam Layanan Penumpang Pesawat Udara (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Jakarta - Maskapai nasional Garuda Indonesia bekerja sama Hyundai Motors Indonesia (HMID) dalam layanan kepada penumpang pesawat dengan menghadirkan inisiatif ‘Elevate Your Travel Experience’.

Melalui inisiatif ini, Hyundai menyediakan fasilitas eksklusif berupa pengantaran penumpang setia Hyundai dan Garuda Indonesia menggunakan Premium SUV dari Hyundai, yaitu Palisade, dari Hyundai Driving Experience SCBD ke Bandara Soekarno-Hatta (Garuda Executive Lounge T3).

Inisiatif ini menegaskan upaya bersama dalam menghadirkan nilai tambah bagi pengguna jasa ke dua institusi berupa perjalanan yang seamless sebelum penerbangan. Untuk merasakan layanan premium ini, pengguna dapat dengan mudah mendaftarkan diri melalui aplikasi myHyundai mulai dari tanggal 18 November 2023.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengatakan, kolaborasi ini merupakan salah satu bentuk komitmen berkelanjutan Garuda Indonesia untuk memberikan berbagai nilai tambah layanan eksklusif bagi pengguna jasa yang dimulai dari sebelum melaksanakan penerbangan.

“Memiliki visi yang sama bersama Hyundai untuk terus berinovasi menghadirkan pengalaman bermobilitas terbaik bagi masyarakat, layanan eksklusif hasil kolaborasi bersama ini kami harapkan akan dapat menghadirkan kenyamanan lebih bagi pelanggan untuk menikmati akses mudah, aman, nyaman dan mewah saat akan melakukan perjalanan udara, seperti fasilitas seperti city check-in yang memudahkan pelanggan hingga layanan antar ke bandara menggunakan kendaraan SUV Premium dari Hyundai, Palisade," ujar Irfan, Jumat (17/11).

Woojune Cha, President Director of Hyundai Motors Indonesia, mengatakan, sangat senang menyambut kolaborasi bersama Garuda Indonesia untuk memberikan perjalanan tak terlupakan kepada pelanggan setia Hyundai maupun Garuda.

"Hadirnya Hyundai Palisade sebagai unit pengantaran menuju bandara ini sekaligus menjadi bukti nyata dari komitmen kami dalam memberikan layanan premium yang akan membuat pengalaman perjalanan darat maupun udara pelanggan kami lebih menyeluruh, lengkap dengan kenyamanan dan kemewahan," ungkap Woojune Cha.

(TRY/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi