Daftar Calon Bupati Dairi, Halim: Kita Lebih Tahu Kebutuhan Daerah Ini

Daftar Calon Bupati Dairi, Halim: Kita Lebih Tahu Kebutuhan Daerah Ini
Bakal calon Bupati Dairi Halim Lumban Batu memaparkan alasan mengikuti pilkada di DPC Partai Demokrat di Sidikalang, Kamis (25/4). (Analisadaily/Sarifuddin Siregar)

Analisadaily.com, Sidikalang - Setelah meraih suara tertinggi pada Pemilu Legislatif di DPRD Dairi dapil 1, Halim Lumban Batu, kini membidik kursi eksekutif, yaitu Bupati Dairi. Dia mendaftar ke DPC Partai Demokrat dengan menyerahkan berkas sesuai persyaratan

Dokumen diterima Ketua DPC Partai Demokrat, Wanseptember Situmorang dan Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah, Frans Douglas Nainggolan di Sidikalang, Kamis (25/4).

“Modal sosial adalah pendorong saya ikut pilkada," kata Ketua DPD IPK tersebut.

Halim lahir di Dairi, berbuat di Dairi hingga meninggal di Dairi, tandas alumni Universitas Sumatera Utara itu. Artinya, kita mengenal apa kebutuhan masyarakat.

“Kita lebih tahu apa kebutuhan di daerah ini. Selama ini, pembangunan cenderung untuk kepentingan kelompok tertentu," ujar anak guru itu.

Banyak orang bicara, baru menang jadi caleg, kok berani-beranian maju jadi calon Bupati? Menurutnya, pemilu merupakan langkah menuju pilkada.

Wanseptember mengapresiasi keseriusan Halim mengikuti kontestasi. Sebagai kader Demokrat, langkah tersebut patut didukung. Pihaknya akan menyampaikan ke pengurus pusat, agar kader lebih diprioritaskan. Dengan demikian, andai menang, partai juga lebih besar.

“Jangan seperti dulu, Demokrat memenangkan teman, tetapi lupa setelah menang. Kalau Halim menang, pasti tidak seperti itu," tegas Wanseptember.

Menandai dukungan, Wanseptember menyematkan ulos kepada Halim dan istri, Ratna Sihombing. Anggota DPRD, Rukiatno Nainggolan dan Bona Sitindaon hadir pada agenda tersebut.

Wanseptember menambahkan, berdasarkan rekapitulasi KPU, Halim dipastikan menjadi caleg terpilih dengan suara besar.

Saat ini, kata Wanseptember, 3 bakal calon telah menyerahkan berkas. Yakni Vikner Sinaga, Danjor Nababan dan Halim. Douglas menyebut, panitia akan memverifikasi dan menjaring 3 nama guna diusul ke pusat.

(SSR/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi